AMLAPURA, BALIPOST.com – Langkah Sekretaris DPC Demokrat Karangasem, I Nyoman Karya Kartika terbilang cukup berani. Ia justru mundur sebagai sekretaris untuk bergabung bersama tim pemenangan paket I Gede Dana-I Wayan Artha Dipa (Dana-Dipa).
Pria asal Ban, Kubu itu membulatkan tekad mundur karena paket Massker (I Gusti Ayu Mas Sumatri-I Made Sukerana (Massker) yang diusung partainya tak sesuai dengan hati nuraninya. Sebagai bentuk dukungan pada Dana-Dipa, mantan wakil ketua DPRD Karangasem periode 2014-2019 ini pun turut serta mengantar pasangan itu mendaftar ke KPU Karangasem. “Ya saya ada di barisan Dana-Dipa sekarang,” ucap Karya Kartika.
Karya Kartika mengatakan, dirinya berani melawan rekomendasi induk partai yang mendukung paket calon Massker karena bentuk keseriusan mendukung Dana-Dipa. Bahkan, dirinya mengaku telah mengundurkan diri sebagai sekretaris DPC Demokrat Karangasem.
“Saya mundur karena hati nurani berada di paket Dana-Dipa. Agar tidak melawan aturan, lebih baik mundur sebagai sekretaris. Saya telah menyampaikan surat pengunduran diri ke DPD Partai Demokrat Provinsi Bali per 29 Agustus 2020 lalu,” jelasnya.
Dia menambahkan, dirinya mengaku sudah komit untuk memenangkan pasangan Dana-Dipa di Kecamatan Kubu. Pihaknya pun berharap, masyarakat Karangasem lebih jeli dalam memilih pemimpin Karangasem ke depan.
Salah satu alasannya mendukung Dana-Dipa, karena calon mampu membawa Karangasem jauh lebih baik. “Harapanya masyarakat Karangasem lebih jeli memilih pemimpin,”jelasnya. (Adv/balipost)