GIANYAR, BALIPOST.com – Pemerintah Kabupaten Gianyar melalui Bagian Umum Pemkab Gianyar bersinergi dengan Bank BRI dan Bank BPD Bali memberikan Boga (bantuan-red) kepada 40 Pemangku Kahyangan Tiga, Pura Panti dan lainnya se-Kelurahan Ubud, Kamis (24/9). Kegiatan ini diselenggarakan atas intruksi Bupati Gianyar I Made Mahayastra.
Kabag Umum Pemkab Gianyar, Gusti Bagus Adi Wicaksana Widya Utama mengatakan penyerahan boga dilakukan secara door to door ke masing-masing rumah pemangku. Ada 40 pemangku di Kelurahan Ubud yang menerima bantuan ini. “Sasaran kami 40 Pemangku se Kelurahan Ubud sesuai yang terdata di Bagian Kesra,” jelasnya.
Dipilihnya Pemangku karena selama pandemi COVID-19 ini, berbagai bala bantuan telah menyentuh masyarakat kategori kurang mampu. “Rasanya kurang pas jika kita sentuh lagi yang kurang mampu. Sementara kalangan Pemangku menurut kami memang perlu diperhatikan juga,” jelasnya.
Tidak saja karena pandemi Covid-19, bantuan sembako sejatinya rutin dibagikan setiap 6 bulan sekali, menjelang Hari Raya Kuningan. “6 bulan lalu sasaran kami masyarakat kurang mampu, sekarang Pemangku. Jadi ini memang kami programkan rutin, mengingat Kelurahan Ubud adalah Desa Binaan kami,” jelasnya.
Adapun jenis boga yang diberikan terdiri dari 20 Kilogram beras, 2 liter minyak goreng, gula dan kopi.
Salah satu penerima boga, Pemangku Pura Penataran Desa Adat Ubud Jro Mangku Istri Ni Made Gambir menyambut baik. Terlebih di usianya yang sekitar 70 tahun ini, aktifitas Jro Mangku Istri mulai terbatas. “Suksma bantuan ini, sangat meringankan beban keluarga. Saya sejak pandemi ini hanya diam di rumah saja, karena faktor usia,” jelasnya. (Manik Astajaya/balipost)