DENPASAR, BALIPOST.com – Universitas Bali Internasional (UNBI) melaksanakan Dies Natalis ke-5 di Kampus UNBI, Jalan Seroja, Gang Jeruk, Denpasar pada Sabtu (10/10). Dalam suasana pandemi Covid-19, perayaan Dies Natalis ke-5 berlangsung secara sederhana yaitu kombinasi kegiatan offline (dengan undangan terbatas) dan online yang diikuti seluruh civitas akademika UNBI.
Dalam rangkaian Dies Natalis ke-5, UNBI telah melaksanakan kerja sosial dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) pada Kamis, 8 Oktober 2020. Selain itu UNBI juga melaksanakan webinar ilmiah pada hari Rabu, 3 Oktober 2020 tentang penulisan karya ilmiah bagi para dosen, baik penulisan disertasi maupun karya ilmiah lainnya sehingga kualitas dosen lebih meningkat.
Rektor UNBI Prof. Dr.dr. I Made Bakta, Sp.PD-KHOM menyampaikan, meskipun UNBI baru genap setahun, namun UNBI adalah kelanjutan dari Institut Ilmu Kesehatan Medika Persada Bali (IIK Bali). Sehingga ini menjadi dies natalis ke-5.
Selama lima tahun perjalanan UNBI, perkembangannya sangat pesat. Dalam waktu singkat, UNBI telah berhasil memperoleh perubahan bentuk dari institut ke universitas dengan penambahan dua prodi baru. (Adv/balipost)