Warga ditemukan tak bernyawa dengan bertelanjang dada dan bersimbah darah. (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Sesosok orang bertelanjang dada ditemukan terkapar bersimbah darah di dasar Bendung Banyubiru, Kali Kembar, Desa Baluk, Selasa (17/11) sore. Korban yang ditemukan nampak kaku di dekat pintu air Bendung.

Dari informasi warga, korban yang ditemukan di dasar Bendung itu merupakan warga Banjar Baluk 1, Desa Baluk, Kecamatan Negara. Petugas dari kesehatan dan kepolisian Polres Jembrana turun ke lokasi mengevakuasi dan melakukan olah TKP mengenakan Alat Pelindung Diri (APD).

Baca juga:  Longsor di Sambungrejo, Pasutri Tewas Tertimbun

Kasat Polres Jembrana, AKP Yogie Pramagita dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan warga meninggal dunia di dasar Bendung Baluk. Dari keterangan saksi, korban ditemukan sekitar pukul 14.30 Wita.

Korban I Komang Widarna (33). Korban ditemukan oleh sejumlah warga yang saat itu hendak mandi. Saat ditemukan korban sudah dalam keadaan tertidur melingkar dengan posisi kepala menghadap ke arah barat.

Setelah dilihat seksama kondisi korban di bagian tangan kiri berisikan darah dan pada kepala bagian depan dilihat mengeluarkan darah. Saksi kemudian memberitahukan kejadian itu ke warga sekitar.

Baca juga:  Tertimpa Tiang Listrik, IRT Asal Karangasem Tewas

Dari pemeriksaan tim Inafis Polres Jembrana, ditemukan ada luka sayat sepanjang 3 cm di tangan kanan dan tangan kiri 6 cm. Selain itu di kepala pada bagian dahi korban terluka lecet. Korban berada di bawah tebing sekitar 6 meter.

Polisi juga menemukan Yamaha Jupiter MX warna merah dengan nopol DK 3365 WY milik korban di sebelah timur lokasi. “Di handphone korban terdapat pesan keluar melalui SMS kepada seseorang, ” ujarnya.

Baca juga:  Ada Promo HOKI di Bulan Februari Bersama Honda

Polisi masih mendalami kasus penemuan orang meninggal dengan luka sayat di tangan ini. (Surya Dharma/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *