Tangkapan layar peta sebaran kasus COVID-19 di Indonesia. (BP/kmb)

DENPASAR, BALIPOST.com – Jumlah kasus COVID-19 pada Selasa (15/12) mengalami kenaikan dibandingkan sehari sebelumnya. Jumlahnya kembali bertengger di atas 6.000 orang.

Dari data Satgas COVID-19 nasional, terdapat 6.120 orang dilaporkan terkonfirmasi. Kumulatif kasus COVID-19 nasional saat ini mencapai 629.429 orang.

Sementara itu, pasien sembuh jumlahnya bertambah lebih sedikit dari tambahan kasus baru. Jumlahnya mencapai 5.699 orang. Kumulatif pasien sembuh mencapai 516.656 orang (82,1 persen).

Baca juga:  Dari PHDI Imbau Umat Hindu Batasi Kegiatan Keagamaan hingga Bali Catatkan Rekor Baru Tambahan Harian Kasus COVID-19

Untuk kasus meninggal, pada hari ini tercatat tambahan sebanyak 155 orang. Kumulatif kasus mencapai 19.111 orang (3,0 persen).

Sementara itu, kasus aktif sebanyak 93.662 orang (14,9 persen). Sedangkan suspek sebanyak 63.666 orang. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *