Aparat melakukan pengaturan lalin karena lakalantas yang menyebabkan sebuah truk terguling di Jalan Singaraja-Amlapura. (BP/Istimewa)

SINGARAJA, BALI POST.com – Diduga karena melintasi jalan licin saat hujan deras, sebuah truk box terguling saat berada di Jalan Singaraja-Amlapura Km 26.200. Lakalantas ini terjadi tepatnya di Banjar Dinas Antasari, Desa Pacung, Kecamatan Tejakula pada Selasa (19/1).

Dari informasi dihimpun, truk dengan nomor DK 8793 QA ini terlibat lakalantas pada pukul 15.00 WITA. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang diduga karena out of control (OC) ini.

Baca juga:  Cegah Terpapar COVID-19, Ini Dilakukan Anggota Lakalantas

Kasubag Humas Iptu Gede Sumarjaya seizin Kapolres Buleleng AKBP Made Sinar Subawa mengatakan, sebelum kejadian hujan deras melanda wilayah Desa Tejakula dan sekitarnya. Di tengah guyuran hujan itu, truk yang dikemudikan Ida bagus Putu Wirnaya (32) asal Ubung Kaja Denpasar melintas dari arah Singaraja menuju Karangasem. Saat itu, dia ditemani oleh rekannya I Putu Sucipta Adi (29) asal Jembrana.

Memasuki lokasi kejadian, tiba-tiba saja truk yang dikemudikan hilang kendali. Sempat berusaha mengendalikan kendaraan, namun pengemudi gagal menguasai kendaraanya.

Baca juga:  Aniaya Satpam, Warga Australia Ditahan

Truk melaju liar hingga akhirnya terguling dan menghalangi jalan. Akibat benturan di jalan, pintu bagian belakang truk terbuka, sehinga sebagian barang yang diangkut keluar dan berserakan di sekitar lokasi kejadian.

Beruntung, pengemudi dan rekannya selamat dari maut. Keduanya keluar dari dalam mobil dengan dibantu warga yang kebetulan melihat kejadian itu. “Benar kita dapat laporan lakalantas karena OC dan hanya kerusakan mobil saja, pengemudi dan satu penumpang selamat,” katanya. (Mudiarta/balipost)

Baca juga:  Terbentur Mobil dan Tabrak PJK, Pemotor Meninggal
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *