Jokowi
Presiden Jokowi saat di Rapimnas Hanura. (BP/nto)
DENPASAR, BALIPOST.com- Presiden Joko Widodo menegaskan setiap partai politik maupun individu memiliki hak untuk menyampaikan pandangannya termasuk dalam menyatakan dukungan. Adapun mengenai dukungan sejumlah partai politik, termasuk Partai Hanura untuk pencalonannya kembali sebagai calon presiden di Pemilu Serentak 2019, Jokowi menyatakan masih berkonsentrasi untuk menyelesaikan program-program yang dijalankan pemerintah.

“Saya sekarang ini masih fokus menyelesaikan, masih konsentrasi, menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan dan program-program yang masih dalam proses, yang masih harus saya selesaikan. Tugas saya fokus saya ke situ,” kata Jokowi usai membuka Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) ke-1 Partai Hanura tahun 2017 yang digelar di The Stones Hotel, Kuta, Bali, Jumat pagi, (4/8) .

Pada pembukaan Rapimnas, Ketua umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menyataka  Partai Hanura berkomitmen untuk mencalonkan kembali Presiden Joko Widodo dalam Pilpres 2019 seperti yang pernah dideklarasikan pada Desember 2016 lalu dalam Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang menetapkan dirinya sebagai Ketua umum Partai Hanura. OSO juga menyatakan komitmen partainya terus mengawal program-program pembangunan pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla.

Baca juga:  Tambahan Kasus COVID-19 Bali Tunjukkan Kenaikan, Korban Jiwa Juga Dicatatkan

Atas dukungan yang diberikan Partai Hanura itu, Jokowi memberikan apresiasinya. “Saya mengucapkan terima kasih kepada Partai Hanura yang selalu mendukung kebijakan-kebijakan pemerintah tanpa kita minta. Kita harapkan ke depan dukungan-dukungan terhadap program-program pemerintah yang kita laksanakan semoga semua bisa berjalan dengan baik,” kata Jokowi.

Di hadapan ratusan peserta Rapimnas, Jokowi  menjelaskan seputar pencapaian program-program pemerintah selama ini. Kepercayaan masyarakat yang diperoleh pemerintah merupakan salah satu di antaranya. Sebagaimana diketahui, sejumlah upaya dilakukan pemerintah guna menjaga perekonomian negara. Pertumbuhan ekonomi Indonesia pun dapat terjaga.

Baca juga:  PM Australia Kunjungi Indonesia, Jokowi Ajak Tanam Pohon hingga Naik Sepeda Bambu

Selain itu, masyarakat juga memberikan kepercayaan kepada pemerintah yang diketahui melalui survei yang dirilis oleh Gallup World Poll baru-baru ini. Momentum inilah yang harus dimanfaatkan sebaik-baiknya.

“Kepercayaan dan momentum-momentum seperti ini harus kita gunakan. Jangan sampai di dalam negeri sendiri justru ada pesimisme. Padahal masyarakat luar memandang kita dan iri terhadap pertumbuhan dan kepercayaan yang begitu sangat baik diberikan oleh masyarakat,” terang Jokowi.

Jokowi kembali menyampaikan komitmen program pembangunan nasional yang dicanangkannya sejak awal memerintah. Sejumlah proyek pembangunan infrastruktur saat ini terus berjalan, baik yang berada di Pulau Jawa maupun di luar Jawa. “Untuk apa? Ini adalah untuk mempersiapkan daya saing kita dalam rangka persaingan global yang memang mau tidak mau harus kita hadapi,” ujarnya.

Baca juga:  Selama Tak Sebabkan Ini, Tim Pemburu Pelanggar Prokes Tak Sasar Kegiatan Melasti

Berbicara soal persaingan global, banyak sekali perubahan-perubahan yang nyata terlihat. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini kembali mengingatkan perubahan-perubahan itu dan bagaimana Indonesia harus mampu bersikap fleksibel dalam menghadapinya.

“Kalau kita masih berkutat pada rutinitas dan tidak berani melakukan terobosan-terobosan, bisa kita betul-betul ditinggal oleh zaman dan kalah dalam persaingan global,” ucapnya.

Untuk diketahui, dalam Rapimnas tersebut, Partai Hanura juga secara resmi memberikan dukungannya bagi pencalonan Presiden Joko Widodo sebagai calon presiden periode 2019-2024. Keputusan dukungan tersebut diambil setelah 34 DPD Partai Hanura secara bulat memberikan dukungannya.

Turut mendampingi Presiden, Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Bali I Made Mangku Pastik dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang.(hardianto/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *