Kasatlantas Polres Badung AKP Aan Saputra menyerahkan bantuan kepada nakes RS Mangusada, Kapal. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Satlantas Polres Badung membuat sejumlah Pos Lantas Tangguh COVID-19. Pos tersebut didirikan di dekat RS Mangusada, Kapal, Mengwi. Alasannya supaya bisa rutin memberikan bantuan APD dan sembako ke para nakes yang kerja di rumah sakit tersebut.

Selain itu, Posko Lantas Tanggung COVID-19 juga didirikan di simpang Polres Badung, Jalan Raya Denpasar- Gilimanuk, Mengwi. “Kita tahu bahwa para nakes ini berjuang merawat pasien COVID-19. Mereka siap menanggung resiko demi tugas mulia ini,” kata Kasatlantas Polres Badung AKP Aan Saputra, Rabu (17/2).

Baca juga:  Mayat WN Jerman Mengapung di Pantai Seminyak

Kasatlantas Aan menyampaikan, pos dibuat juga untuk membantu optimalisasi PPKM skala mikro. Petugas yang standby di pos tersebut bertugas membagikan masker, hand sanitizer, dan sembako. Sembako tersebut diberikan kepada masyarakat terdampak Covid-19 dan memang membutuhkan.

“Kami juga memantau pengawalan distribusi vaksin COVID-19. Pos Lantas Tangguh bukan hanya pos biasa. Anggota selalu memonitor perkembangan COVID-19 di sekitarnya dan bekerja sama ntansi terkait seperti Satpol PP, Dishub, dan puskesmas,” ujar mantan Kanitreskim Polsek Denpasar Barat ini. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Begini, Cara Mencegah COVID-19 Internal Polresta
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *