Made Watha divaksinasi COVID-19. (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Ratusan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Gianyar, Selasa (9/3) mengikuti kegiatan vaksinasi COVID-19. Kasatpol PP Kabupaten Gianyar, I Made Watha mengatakan anggota Satpol PP dan Petugas Damkar divaksinasi di RSUD Sanjiwani Gianyar.

Diungkapkannya, Satpol PP Gianyar masuk dalam Tim Yustisi penanganan COVID 19. Anggota Satpol paling sering turun ke lapangan bersama TNI, Polri, dan instansi terkait dan bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Baca juga:  Wujudkan "Quality Tourism," Bappenas Rancang "Forbidden City" di Ubud

Made Watha menjelaskan di sisi lain petugas Damkar juga rutin turun memberikan pelayanan ke masyarakat. “Karena bersentuhan langsung dengan pelayanan publik, petugas Satpol PP wajib divaksin,” ucapnya.

Dipaparkannya, anggota Satpol PP Gianyar tersebar di 7 Kecamatan. Sementara anggota Damkar Gianyar bertugas di 3 pos yakni pos induk Kecamatan Gianyar, Pos Kecamatan Sukawati dan Pos Ubud. Total ada 408 orang yang memperoleh vaksinasi. (Wirnaya/balipost)

Baca juga:  Gepeng Ini Kehilangan Cucunya Saat Dijaring Satpol PP
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *