Wisatawan mancanegara sedang berada di Ubud, Gianyar pada Maret 2020. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Jumat (11/6), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.

1. Sambut Wisman, Ratusan Akomodasi Pariwisata Gianyar Bersertifikat CHSE

GIANYAR, BALIPOST.com – Sektor pariwisata Bali sedang bersiap menyambut kedatangan wisatawan mancanegara (wisman) pada Juli 2021. Kepala Dinas Pariwisata Gianyar, Anak Agung Gede Putrawan, Jumat (11/6), mengatakan pelaku akomodasi di Gianyar juga bersiap untuk pembukaan kembali Bali yang tinggal sebulan lagi itu.

Ia mengatakan seratusan akomodasi di Gianyar sudah mengantongi sertifikat Cleanliness, Health, Safety dan Environment Sustainability (CHSE).  Disebutkannya, sebanyak 180 akomodasi telah tersertifikasi.

Baca juga:  Bangli Tambah Puluhan Kasus COVID-19, Hampir 50 Persennya Berasal dari 1 Keluarga di Desa Ini

Selengkapnya baca di sini

2. Belasan Napi Perempuan Dirujuk ke Sanglah dan 1 Tewas, Polisi Selidiki Lapas

DENPASAR, BALIPOST.com – Belasan napi perempuan LP Kerobokan yang dirujuk ke RSUP Sanglah karena diduga minum cairan disinfektan mendapat perhatian polisi. Polisi sedang melakukan penyelidikan untuk mengungkap motif kasus ini.

“Ini kami masih di lapas untuk menyelidiki kejadian ini,” tegas Kanitreskrim Polsek Kuta Utara Iptu Made Purwantara, Jumat (11/7).

Selengkapnya baca di sini

3. Bapak Pergoki Anaknya Dicabuli Kerabat yang Sudah Uzur

NEGARA, BALIPOST.com – Bocah umur 9 tahun diduga dicabuli oleh kerabatnya di dalam sebuah rumah, Kamis (10/6) sore. Kejadian itu dipergoki langsung oleh bapak anak tersebut.

Baca juga:  Kasus COVID-19 Masih Tambah Belasan, Korban Jiwa Kembali Dilaporkan Setelah Sehari Nihil

Kasus pencabulan anak di bawah umur ini sedang ditangani Reskrim Polres Jembrana. Kasus ini sempat mengundang massa di sekitar lokasi kejadian sebab pelaku yang sudah uzur itu berupaya kabur.

Selengkapnya baca di sini

4. Puluhan Hektare Bekas Galian di Bangli Diubah Jadi Lahan Pertanian

BANGLI, BALIPOST.com – Lahan bekas lokasi galian C di wilayah Yeh Mampeh dan Tabu, Kintamani kini sudah banyak yang diubah menjadi lahan pertanian. Oleh kebanyakan warga, lahan tersebut ditanami bawang. Hal itu diungkapkan Wakil Ketua DPRD Bangli Komang Carles belum lama ini.

Kata Carles, supaya bisa ditanami, lahan bekas galian yang dulunya berupa batu-batu koral dan pasir, diurug dan diratakan oleh warga dengan tanah.

Baca juga:  Sidak Dewan Temukan Atap Sekolah Jebol

Selengkapnya baca di sini

5. Belasan Napi Perempuan Minum Cairan Disinfektan Dirujuk ke RSUP Sanglah, Satu Meninggal

DENPASAR, BALIPOST.com – Belasan Narapidana (Napi) Perempuan di Lapas Kerobokan, dirujuk ke RSUP Sanglah. Tepatnya ada 19 orang dan salah satunya dikabarkan meninggal dunia. Informasi yang didapat, para napi ini meminum cairan disinfektan.

Menurut keterangan dari dr. I Made Mulyawan, Sp. B-KBD, selaku Kepala Instalasi IGD RSUP Sanglah, 19 pasien ini sebelumnya tidak datang bersamaan. Sebanyak 4 orang datang pada Kamis (10/6) sore dan sisanya Jumat (11/6) pagi.

Selengkapnya baca di sini

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *