BANGLI, BALIPOST.com – Kondisi jalan licin di jalur Bangli-Karangasem di wilayah Desa Undisan, Tembuku memakan korban. Seorang perempuan, dr. A A Saraswati, asal Denpasar jatuh terperosok ke samping tebing akibat sepeda gayung yang dinaiki Out of Control (OC) lantaran jalan licin akibat hujan gerimis.
Atas insiden itu, korban mengalami keseleo atau fraktur pada pergelangan tangan kanan. Berdasarkan Informasi yang dihimpun Minggu (3/9) sekitar pukul 10.00 wita, rombongan pesepeda sebanyak 6 orang terdiri dari lima perempuan dan satu laki-laki.
Rombongan berangkat dari Denpasar tujuan ke Bangli melewati Klungkung. Setibanya di Jalan Raya Besakih, tepatnya di Desa Undisan, Tembuku, Bangli yang kondisinya menurun dan tikungan, korban tidak bisa mengendalikan sepedanya sehingga menabarak tebing.
Akibat kecelakaan itu korban mengalami fraktur pada pergelangan tangan kanan sempat dirawat di RSUD Bangli dan selanjutnya dirujuk ke RSUP Sanglah.
Saat dikonfirmasi Kapolsek Tembuku AKP Gede Sunjaya Wirya saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Kata Kapolsek akibat dari kecelakaan tersebut korban mengalami fraktur pada pergelangan tangan kanan. “Korban sudah mendapatkan perawatan,” ungkap AKP I Gede Sunjaya Wirya.
Ia meminta para pengguna jalan tetap berhati-hati karena jalan licin akibat hujan gerimis. (Eka Parananda/balipost)