Ilustrasi. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Rabu (27/10), kasus COVID-19 Bali balik lagi ke belasan orang. Sehari sebelumnya, kasus bertambah capai 23 orang.

Korban jiwa pada hari ini nihil tambahan. Kabar baik lainnya, jumlah pasien sembuh bertambah lebih banyak dari kasus baru. Jumlahnya di atas 20 orang.

Menurut data Satgas Penanganan COVID-19 Bali, jumlah kasus baru yang dilaporkan sebanyak 14 orang. Kumulatif kasus yang ditangani Bali mencapai 113.768 orang.

Baca juga:  Bantu Penanganan Dampak COVID-19, Jangan Sampai Timbulkan Risiko bagi LPD

Ada 3 kabupaten nihil tambahan kasus, yakni Klungkung, Bangli, dan Jembrana. Sedangkan kasus baru terbanyak dilaporkan Badung dengan jumlah 5 orang. Disusul 4 kabupaten melaporkan tambahan 2 kasus, yaitu Buleleng, Karangasem, Gianyar, dan Tabanan. Sedangkan Denpasar hanya melaporkan 1 tambahan kasus.

Kumulatif korban jiwa masih tetap 4.021 orang. Rinciannya 4.015 WNI dan 6 WNA.

Pasien sembuh bertambah sebanyak 23 orang. Total pasien sembuh mencapai 109.396 orang.

Baca juga:  Sapi Rabies Diperkirakan Tertular dari HPR

Ada 4 kabupaten nihil tambahan pasien sembuh, yaitu Jembrana, Klungkung, Karangasem, dan Buleleng. Sedangkan tambahan pasien sembuh terbanyak dilaporkan Badung 10 orang. Denpasar melaporkan 7 pasien sembuh, Tabanan 3 orang, Gianyar 2 orang, dan Bangli 1 orang.

Jumlah kasus aktif sebanyak 351 orang. Terdapat 53 RS rujukan dan 243 tempat isolasi terpusat tersebar di seluruh kabupaten/kota dan Provinsi Bali. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *