Sejumlah pelaku perjalanan udara meninggalkan terminal kedatangan domesti di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali. (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Selasa (30/11), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.

1. Sempat Capai Belasan Ribu, Jumlah Kedatangan Penumpang Bandara Ngurah Rai Alami Tren Penurunan

MANGUPURA, BALIPOST.com – Dalam beberapa hari terakhir, jumlah kedatangan Domestik di Bandara Ngurah Rai, sempat menyentuh angka belasan ribu orang dalam seharinya. Namun, jumlah ini mengalami tren penurunan di bawah 10 ribu orang sejak Sabtu (27/11).

Dari data yang dimiliki pihak PT. Angkasa Pura I, Bandara Ngurah Rai, jumlah kedatangan domestik pada 24 November mencapai 11.318 orang penumpang. Jumlah ini kemudian naik drastis pada 25 November sebanyak 12.647 penumpang, 26 November sebanyak 13.661 penumpang.

Baca juga:  Dua Motor Terlibat Lakalantas di Simpang Jalan Sunset Road

Selengkapnya baca di sini

2. Viral di Medsos, Wanita Beraksi Belasan TKP Diringkus

DENPASAR, BALIPOST.com – Kasus pencurian uang di toko sempat viral di media sosial (medsos). Pelakunya, Ni Putu Ratnadewi (20) asal Buleleng dan dia mengaku beraksi di 16 TKP wilayah Denpasar.

Kasus ini terungkap, menurut Kapolsek Denpasar Barat (Denbar) Kompol Doddy Monza, Selasa (30/11), berdasarkan salah satu korban, I Gusti Agung Dilla Yunda Kartika (15) dan TKP-nya di toko tas, Jalan Gunung Batur, Pemecutan, Denpasar, Kamis (25/11).
Kronologisnya, kata Doddy, awalnya korban jaga toko sekitar pukul 13.30 WITA, tapi dia ketiduran.

Selengkapnya baca di sini

Baca juga:  Masuk Zona Awas, 60 LPD di Karangasem Peroleh Dana Penyangga Likuiditas

3. Akan Disidang, Terdakwa Masuk IGD dan Meninggal

GIANYAR, BALIPOST.com – Seorang terdakwa Tuminahiyah (26) asal Banyuwangi, Jawa Timur, yang akan menjalani sidang perdana secara virtual atau online di Rumah Tahanan kelas II B Gianyar, Selasa (30/11). Tiba-tiba, terdakwa mengalami penurunan kondisi dan dilarikan ke IGD RSUD Sanjiwani Gianyar.

Nyawa perempuan yang tinggal di Desa Lebih, Gianyar ini tidak bisa ditolong. Ia meninggal diduga karena sakit jantung.

Selengkapnya baca di sini

4. Bupati Terima Pengunduran Diri Perbekel Pejeng, Tunjuk Pengganti

GIANYAR, BALIPOST.com – Perbekel Pejeng, Tjok. Agung Kusuma Yuda P. melalui Surat Nomor : 881/115/DP/X1/2021 mengajukan permohonan pengajuan pengunduran diri kepada Bupati Gianyar. Bupati Gianyar Made Mahayastra saat bertemu Perbekel Pejeng, Senin (29/11) mengatakan menerima permohonan pengunduran diri itu.

Baca juga:  SMA/SMK Tetap Sekolah, UNBK SMK Berlangsung Sesuai Jadwal

Bupati Mahayastra menyampaikan Kusuma datang ke Kantor Bupati untuk pamitan. Ini sekalian menyampaikan langsung surat pengunduran diri sebagai kepala desa atau Perbekel Pejeng. “Tjok. Agung Kusuma Yuda pamitan sambil sambil menyerahkan surat pengunduran diri,” ucapnya.

Selengkapnya baca di sini

5. Kasus Harian Masih 2 Digit, Korban Jiwa COVID-19 Bali Kembali Bertambah

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Selasa (30/11), tambahan kasus COVID-19 Bali masih ada di dua digit. Jumlahnya lebih banyak dari tambahan sehari sebelumnya yang mencapai 11 orang.

Korban jiwa COVID-19 Bali hari ini kembali dilaporkan. Sedangkan pasien sembuh baru mencapai 2 digit, lebih sedikit dari tambahan kasus.

Selengkapnya baca di sini

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *