Tujuh pejabat utama Polda Bali melaksanakan sertijab. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Rabu (5/1/2022), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.

1. Tujuh Pejabat Utama Polda Bali Diganti

DENPASAR, BALIPOST.com – Awal 2022 tujuh pejabat utama Polda Bali digeser dan sertijab dilaksanakan, Rabu (5/1). Posisi pejabat yang diganti yaitu Karo SDM, Dir. Intelkam, Dir. Reskrimum, Dir. Reskrimsus, Dir. Polairud, Dansatbrimob dan Kabid Propam.

Sertijab tersebut dipimpin Kapolda Bali Irjen Pol. Putu Jayan Danu Putra.

Selengkapnya baca di sini

2. Bertengkar, Rentiasa Ditusuk Tombak dari Tangan Tembus ke Dada

SINGARAJA, BALIPOST.com – Kasus penusukan terjadi di Desa Padangbulia, Kecamatan Sukasada. Korban Gede Rentiasa (48) tangannya tertusuk tombak hingga tembus ke dada oleh pelaku Kadek Ginarsa (37), Rabu (5/1/2022), sekitar pukul 01.00 WITA.

Baca juga:  Wisdom Masuk Bali Lewat Gillimanuk Meningkat

Kapolsek Sukasada, Kompol Made Agus Dwi Wirawan, saat dimintai konfirmasi mengatakan, awalnya korban sedang minum bersama dengan beberapa orang di rumahnya. “Pada saat itu terlihat oleh korban, pelaku sedang melintas di depan rumahnya dengan membawa senjata tajam berupa tombak yang dipergunakan untuk mencari anjing untuk dipotong,” ucapnya.

Selengkapnya baca di sini

3. Kualitas Pengerjaan Dinilai Buruk, Proyek Plaza Kuliner Stage Ceningan Disebut Tak Layak Dilanjutkan

SEMARAPURA, BALIPOST.com – Kualitas pengerjaan yang buruk pada proyek Plaza Kuliner pada Stage Ceningan mendapat sorotan dari DPRD Klungkung. Bahkan, Komisi II DPRD Klungkung sempat berulang kali turun ke lapangan, untuk memantau pengerjaannya, karena sejak awal sudah dinilai tidak beres.

Baca juga:  Julio Meniti Karier di Tinju Pro

Setelah mendapat perpanjangan pengerjaan hingga Februari 2022, Komisi II menilai proyek ini tak layak dilanjutkan karena kualitas pengerjaannya sejak awal sudah dianggap buruk.

Selengkapnya baca di sini

4. DPRD Kecewa SPBE Badung Terendah di Bali

MANGUPURA, BALIPOST.com – Wakil rakyat di DPRD Badung kecewa dengan predikat kurang terhadap Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Pemkab Badung. Terlebih, pemerintah Gumi Keris satu-satunya kabupaten di Bali yang predikat kurang dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Kekecewaan legislator disampaikan Ketua DPRD Badung Putu Parwata, Rabu (5/1). Politisi asal Dalung, Kuta Utara ini mendesak eksekutif dalam hal ini Organisasi Perangkat Daerah (OPD) segera meningkatkan kinerjanya dengan berbasis teknologi dan sistem digital. “Ini tentu sedikit mengecewakan. Karena kita dapat penilaian kurang dan rangking 10 di Provinsi Bali ini harus jadi evaluasi bersama terutama di jajaran eksekutif,” ungkapnya.

Baca juga:  Dari Hukuman Eka Wiryastuti hingga Kasus COVID-19 Bali Masih Tambah 3 Digit

Selengkapnya baca di sini

5. Tambahan Kasus COVID-19 Hanya Dilaporkan 1 Wilayah di Bali

DENPASAR, BALIPOST.com – Bali pada Rabu (5/1), melaporkan penurunan tambahan kasus COVID-19. Hanya 1 wilayah yang mencatatkan tambahan.

Selain itu, hari ini Bali juga melaporkan nihil korban jiwa setelah dua hari berturut-turut melaporkannya. Tambahan pasien sembuh juga dilaporkan lebih banyak dari kasus baru.

Selengkapnya baca di sini

BAGIKAN