bengkel
Garis polisi dipasang di lokasi kebakaran bengkel showroom Harley-Davidson di Jalan Raya Uluwatu, Jimbaran, Senin (16/10). (BP/edi)
MANGUPURA, BALIPOST.com – Bengkel showroom Harley-Davidson di Jalan Raya Uluwatu, Jimbaran, Senin (16/10) terbakar. Meski tidak ada korban jiwa, dua unit motor Harley-Davidson, ikut terbakar.

Di lokasi kejadian, penanggung jawab Showroom, Cahyanto mengatakan, kejadiannya sekitar pukul 13.30 wita. Dugaan disebabkan konsleting listrik.

Pihaknya mengaku, awal kejadian dari kabel AC yang terpasang, keluar percikan api. Diduga, percikan api tersebut menyambar freon dari AC dan membuat api membesar disertai letupan-letupan. “Tempat ini merupakan PDA untuk pengecekan motor melalui scaning komputer. Saat jam 13.30 wita, kebetulan mekanik lagi istirahat,” tuturnya.

Baca juga:  Kapolri Cek Alur Kedatangan PPLN di Pelabuhan Benoa

Dari kejadian tersebut, alat scaning motor terlihat ikut terbakar. Meski kerusakan bangunan tidak begitu parah, namun kerugian diperkirakan mencapai 200-300 juta. Pihak kepolisian terlihat melakukan pemasangan garis polisi untuk melakukan pengecekan lebih lanjut.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Badung I Wayan Wirya megatakan, sebanyak tiga unit mobil pemadam kebakaran diturunkan. Mobil pemadam agak terlambat tiba di lokasi akibat macet sepanjang jalur. “Akses sepanjang jalan menuju lokasi macet. Bahkan banyak pengendara yang tidak mau mengalah untuk memberikan akses, sehingga agak lambat tiba di lokasi,” keluhnya. (yudi kurnaedi/balipost)

Baca juga:  Tindaklanjuti Perpanjangan PPKM Darurat, Gubernur Koster Keluarkan SE
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *