MANGUPURA, BALIPOST.com – Persaingan dalam dunia industri adalah sebuah keniscayaan. Terlebih-lebih industri pariwisata, utamanya perhotelan.

Sebagai sebuah industri padat karya, pengelolaan hotel membutuhkan interaksi antar manusia yang intens. Di sisi lain, keberhasilan pengelolaan hotel sangat bergantung pada efisiensi sumber daya manusia itu sendiri.

Kelihaian mengatur efisiensi operasional adalah titik kritis keberhasilan bisnis perhotelan. Untuk itu Global Hospitality Expert pada Sabtu (21/10) menggelar workshop yang mengulas aspek keuangan secara mendalam dengan tajuk in-depth Financial workshop. Hadir rasumber IGP Wisesa CHA. dan IGD Wiwin Suyasa CHE., CHA.

Global Hospitality Expert (GHE) adalah divisi Professional Hospitality Education and Development dari Sekolah Tinggi Pariwista Bali International (STPBI) yang merupakan Official Global Academic Partner atau Mitra Akademis Resmi American Hotel & Lodging Education Institute (AHLEI).

Baca juga:  Nomaden Digital dan Industri Pariwisata

Berbeda dengan workshop biasanya, workshop yang digelar GHE diawali dengan inagurasi kelulusan angkatan pertama program General Manager Enhancement. Program ini adalah salah satu program unggulan GHE yang didesain untuk para manager dan general manager hotel yang ingin meningkatkan kemampuan operasionalnya sekaligus meningkatkan ilmu pengetahuan akademis di bidang yang digelutinya.

General Manager Enhancement Program meliputi 10 kompleksitas pengelolaan perhotelan yakni: Financial Management, Marketing, Revenue Management, Room Division, Food & Beverages, Leadership, Human Resources, Managing Owner expectation, Company Formation Management dan Managing your Incentive and Package.

Baca juga:  Pj Gubernur Mahendra Jaya Minta Satpol PP Tegas Namun Humanis

Fransisca Handoko CHA, di tengah kesibukannya mempersiapkan alur acara menerangkan bahwa 8 orang peserta angkatan pertama GM Enhancement program dinyatakan lulus dan mendapatkan Qualification Certificates. Sertifkat ini memvalidasi pemahaman dan kemampuan manegerial para peserta dalam mengelola usaha perhotelan. “Peserta workshop mencapai 100 orang lebih, itupun karena pendaftaran telah kami tutup sejak minus 5 hari dari waktu penyelenggaraan,” katanya.

“Demi melihat kebutuhan peningkatan sumber daya manusia di dalam berbagai aspek kepariwisataan, tidak hanya industri pariwisata saja, GHE membuka diri dan akan menyambut baik, segenap stakeholder kepariwisataan – institusi pendidikan, institutsi pelatihan, Asosiasi profesi, masyarakat umum, termasuk pemerintah untuk menjalin kerjasama, agar Bali, Indonesia umumnya segera mencapai kualitas kepariwisataan kelas dunia,”  kata Yoga Iswara, President Director GHE disela-sela penyelenggaraan workshop indepth financial dan inagurasi GM Enhancement program yang bertempat di Adi Jaya Hotel sunset road ini.

Baca juga:  KUKM Jadi Solusi Atasi Kesenjangan Ekonomi

Kedua acara berlangsung dengan sangat baik, dan betapa sangat tampak kekompakan pelaku industri pariwisata dalam meningkatkan diri sekaligus menjadikan Bali sebagai Tourism Destination of the world. (kmb/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *