Ilustrasi. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Rabu (1/6), sejumlah peristiwa terjadi. Berikut lima berita yang menjadi atensi pembaca Balipost Online. Ini, cuplikan peristiwa dan link yang bisa diklik untuk membaca lebih detilnya.

1. Pembunuh Pria NTT Ditangkap di Luar Bali, Satu Masih Buron

DENPASAR, BALIPOST.com – Perburuan pembunuh Jape Rina alias Agus (28) asal NTT oleh tim gabungan Polresta Denpasar dan Polsek Denpasar Utara (Denut) membuahkan hasil, Rabu (1/6). Para pelaku berhasil ditangkap dan saat ini dalam perjalanan menuju Bali.

Informasi di lapangan, tiga pelaku berhasil ditangkap, sedangkan satu pelaku masih DPO. Para pelaku yang dibekuk masing-masing di wilayah Bali dan NTB.

Selengkapnya baca di sini

2. Ini, Pengakuan Para Pelaku Pembunuhan Pria NTT

DENPASAR, BALIPOST.com – Para pelaku pembunuhan seorang pria asal NTT, Jape Rina alias Agus (28) ditangkap aparat dan dibawa ke Bali. Ketiga pelaku yang sudah ditangkap adalah Minto Umbu Rada (21), Papi Langu K. Humba (18), dan Benyamin Haingu (22).

Baca juga:  Lama Tak Kelihatan, Penghuni Kos Membusuk di Sekar Tunjung

Mereka pun langsung diinterogasi. Menurut sumber, Rabu (1/6), awalnya ditangkap tersangka Benyamin di Jalan Gunung Tangkuban Perahu, Denpasar.

Selengkapnya baca di sini

3. Ban Pesawat Wings Air Terperosok di Bandara Ngurah Rai, Puluhan Penumpang Sempat Panik

MANGUPURA, BALIPOST.com – Maskapai Wings Air dengan nomor penerbangan IW-1963 dari Bandar Udara Zainuddin Abdul Madjid Lombok (LOP) tujuan Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Denpasar di Badung, Bali (DPS), terperosok saat mendarat, Selasa (31/5). Kondisi ini sempat membuat panik puluhan penumpang yang turut dalam penerbangan ini.

Corporate Communications Strategic of Wings Air, Danang Mandala Prihantoro, membenarkan hal itu. Pihaknya mengatakan, Wings Air penerbangan IW-1963, dioperasikan dengan ATR 72-500 registrasi PK-WGF.

Baca juga:  Begini Cara Menyembuhkan Ketergantungan Narkoba

Selengkapnya baca di sini

4. Tiga Kali Gagal Bunuh Diri, Suami ASN Ditemukan Tak Bernyawa

DENPASAR, BALIPOST.com – Kasus mengakhiri hidup kembali terjadi di wilayah Denpasar, Selasa (31/5). Kali ini suami seorang ASN, WA (45) ditemukan tak bernyawa oleh ayahnya di kamar tidur.

Dari informasi dihimpun, korban yang biasanya berjualan sayur ini sudah sudah tiga kali berusaha bunuh diri tapi selalu gagal. Dia juga sering berhalusinasi dan mengaku sering dikejar-kejar orang.

Selengkapnya baca di sini

5. Gubernur Koster Ajak Seluruh Pemimpin, Tokoh Masyarakat, dan Krama Bali Meneladani Karakter Kepemimpinan Bung Karno

DENPASAR, BALIPOST.com – Gubernur Bali, Wayan Koster secara resmi membuka Bulan Bung Karno IV di Provinsi Bali bersama Ny. Putri Suastini Koster, Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Ketua DPRD Bali, Nyoman Adi Wiryatama, Kapolda Bali, Irjen. Pol. Putu Jayan Danu Putra, dan Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Dewa Made Indra di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya, Art Center, Denpasar, Rabu (1/6).

Baca juga:  Kebijakan Penanganan COVID-19 di Bali Tunjukkan Hasil Nyata

Gubernur Koster, mengatakan Bung Karno merupakan anugerah bagi Bangsa Indonesia. Sebab, sang Proklamator yang menggali prinsip ideologi nasional Bangsa Indonesia yang merdeka. Tujuh puluh tujuh tahun yang lalu, Bung Karno menyampaikan pidato pada sidang umum Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI), di tengah diskusi yang belum menemu titik terang tentang rumusan dasar negara Indonesia merdeka.

Selengkapnya baca di sini

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *