BP/ist Kapten Bali United Ilija Spasojevic melakukan heading ke gawang Kedah Darul Aman Malaysia yang dikawal kiper Mohd. Ifwat, pada ajang Piala AFC, di Sradion Dipta, Jumat (24/6) malam. (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Tim tuan rumah Bali United berhasil mencukur lawannya Kedah Darul Aman FC Malaysia dengan skor 2-0, pada ajang Piala AFC, Grup G. Di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Jumat (24/6) malam. Atas hasil ini, Spasojevic dan kawan-kawan untuk sementara memimpin Grup G.

Sejak kick-off, pola permainan Tim Serdadu Tridatu menerapkan peran bola pendek tik-tak dari kaki ke kaki. Strategi ini cukup berhasil, dan terbukti pemain Kedah mulai frustrasi, dengan memperagakan permainan keras, sebab skuad Bali United lebih mendominasi penguasaan bola.

Akibatnya, wasit Riskullaev Akhrol (Uzbekistan) memberi kartu kuning kepada pemain Kedah FC yakni kalten Wanja Ronald Ngah, dan Muhammad Kamil Akmal. Alur serangan yang dibangun Bali United lebih variatif, baik melalui sayap kiri dan kanan, maupun lapangan tengah.

Baca juga:  Guna Kakihara Jalani Karantina di Jakarta

Hanya, penyelesaian akhir (finishing) di menit-menit awal kurang akurat, ditambah penampilan cemerlang kiper Kedah Mohd. Ifwat Akmal di bawah mistar. Gol pembuka kemenangan Bali United justru tercipta di injury tim, persisnya tambahan waktu di menit ke-46.

Gol itu pun lahir dari bunuh diri Kapten Kedah Wanja Ronald. Berawal dari tendangan bebas yang dilesakkan Eber Bessa, Kapten Wanja berniat menghalau bola.

Baca juga:  Bali United Jalani Laga "Happy Ending"

Namun sayang, arah bola juatru meluncur deras ke gawang, dan tak mampu diselamatkan kiper Ifwat. Hingga turun minum, Bali United unggul 1-0.

Memasuki paruh kedua, Bali United mampu menggndakan kemenangna lewat tandukan bomber Rahmat Syamsuddub di menit ke-82. Umpan bola lambung ke mulut gawang, disongsong sundulan Rahmat dan kembali mengoyak gawang Ifwat. Sampai akhir pertandingan, Bali United unggul 2-0.

Pascalaga, pelatih Aalessandro Stefano ‘Teco’ Cugurra Rodrigues, mengakui, Piala AFC lebih penting dan Bali Unjted bertekad mengukir prestasi gemilang. “Kehadiran suporter yang hampir 10 ribu, mampu memberikan semangat juang di lapangan hijau,” timpal Kapten Spaso.

Baca juga:  Jasad Orok Berbalut Kain Pantai Ditemukan di Saluran Irigasi Guwang

Pelatih Kedah Aidil Sharin Sahak menilai, perjuangan skuad Bali United yang didukung suporter fanatik, membuat tim tuan rumah layak menang. Pemain Kedah Syazwan menyatakan, di menit awal timnya mencoba menekan, tetapi selalu gagal.

Visakha Kamboja

Hasil lainnya Grup G, Visakha Kamboja menang tipis atas Kaya FC iloilo Filipina 2-1. Dua gol kemenangan Visakha hasil bidikan Ken Chansopheak di menit 47 dan Ty Sa menit 59. Kaya FC mempertipis kekalahan melalui gol balasan yang diciptakan Abuloc Amita di menit 30. (Daniel Fajry/balipost)

BAGIKAN