Road race Championship Jembrana Bahagia yang digelar di Jalan Surapati, Civic Center, Jembrana, Bali. (BP/olo)

NEGARA, BALIPOST.com – Penggemar olahraga otomotif road race di Bali cukup banyak. Hampir di setiap Kabupaten/Kota di Bali memiliki talenta potensial dalam adu cepat motor ini.

Hanya saja ketersediaan sirkuit yang memadai belum ada. Untuk itu, 2023 nanti, ditargetkan ada sirkuit resmi yang dapat digunakan untuk latihan setiap harinya.

Target adanya sirkuit road race di Bali ini ditegaskan Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bali, I Gusti Ngurah Anom disela-sela road racing championship di Jembrana, Bali, Minggu (17/7). Sirkuit untuk road race ini menurutnya perlu untuk memberikan ruang para pembalap latihan setiap harinya.

Baca juga:  Pereli Nasional Gerry Turun di Bali

Ia pun menilai ada dua kabupaten yang cocok menjadi lokasi sirkuit ini. “Secara pribadi saya selaku pengusaha, tahun 2023 Bali punya sirkuit. Lokasinya antara Singaraja atau Gianyar,” kata pria yang akrab disapa Ajik Krisna ini.

Namun, melihat situasi, menurutnya kemungkinan besar lokasi yang tepat adalah Gianyar. Gianyar dipilih karena posisinya paling dekat untuk latihan setiap harinya. Sedangkan kejuaraan daerah, dapat dilakukan di kabupaten lainnya. Seperti di Negara, menurutnya, sirkuit yang berada di Jalan Surapati yang notabene kawasan Civic Center, sangat potensial dan paling memadai di Bali.

Baca juga:  Kasus Buka Portal saat Nyepi, Dua Warga Sumberkelampok Amankan Diri di Polsek Gerokgak

Terkait Sirkuit, IMI Bali dalam setiap kesempatan bertatap muka dengan kepala daerah di Bali selalu menyampaikan keinginan agar ada sirkuit. Sehingga dapat menampung para pembalap yang memiliki potensi di Bali.

IMI Bali juga mengapresiasi Road Race Championship di Negara dengan tajuk Jembrana Bahagia yang berlangsung Sabtu (16/7) dan Minggu (17/7). Dengan adanya even-even otomotif ini juga dapat membangkitkan perekonomian dengan melibatkan UMKM. Selain dari sejumlah Kabupaten/Kota di Bali, even ini juga diikuti pembalap dari Jawa Timur dan NTB (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Keamanan, Kunci Utama Gaet Wisatawan Tiongkok
BAGIKAN