Daihatsu wilayah Bali menyerahkan mobil rekondisi yang menang dalam program Daihatsu Setia kepada pemiliknya, Jumat (17/11). (BP/kmb)
DENPASAR, BALIPOST.com – Dua pelanggan Daihatsu Bali, Luh Putu Darmiti dan I Dewa Gede Oka, merasa bahagia karena mobil Daihatsu mereka “disulap” jadi baru oleh Astra Daihatsu melalui program rekondisi. Kedua mobil pelanggan setia Daihatsu ini diserahkan pada pemiliknya Jumat (17/11).

Menurut Koordinator Daihatsu Wilayah Bali Nusra, Tulus Pambudi, program rekondisi kendaraan pelanggan ini merupakan upaya untuk memberikan penghargaan pada pelanggan setia Daihatsu. Program ini juga merupakan rangkaian perayaan HUT Daihatsu yang ke-110 tahun. “Di seluruh Indonesia sebanyak 110 mobil Daihatsu dengan berbagai tipe direkondisi,” jelasnya.

Baca juga:  ODTW TNBB Dibuka 30 Persen

Ia mengutarakan program ini tahun lalu bernama Xenia Setia. Namun tahun ini, diperluas segmennya sehinga beragam tipe keluaran Daihatsu juga diikutsertakan sehingga programnya pun berubah nama menjadi Daihatsu Setia. “Sekarang tipe yang direkondisi lebih beragam, mulai Xenia, Terios, Sirion, maupun Luxio. Untuk Bali ada 2 pelanggan yang diapresiasi dan menerima rekondisi ini,” kata Tulus.

Persyaratan untuk ikut program ini, jelas Tulus, ada tiga. Pertama, mobil yang dimiliki harus merupakan produk Daihatsu yang pertama dan kepemilikan berstatus perseorangan. Kedua, pelanggan harus melakukan perawatan berkala di bengkel resmi Daihatsu. Sedangkan ketiga, mobil Daihatsu itu harus memiliki kilometer pemakaian yang tinggi. “Ketiga kriteria ini merupakan upaya Daihatsu mengukur kesetiaan pelanggan terhadap Daihatsu,” sebutnya.

Baca juga:  Jelang Tutup Tahun, Daihatsu Raih Pangsa Pasar 17 ,1 Persen

Dikatakannya, rekondisi yang dilakukan tak sebatas interior saja melainkan eksterior dan interior. Sparepart dan bagian mobil yang diganti sudah ada checklistnya dari kantor pusat. Total biaya yang dianggarkan untuk rekondisi ini, ungkap Tulus, mencapai sekitar Rp 70 juta dengan pengerjaan selama 2 bulan. Selama proses pengerjaan, pelanggan memperoleh pinjaman unit mobil dari Daihatsu.

Luh Putu Darmiti yang memiliki Daihatsu Terios keluaran 2008 mengaku sangat bahagia bisa memperoleh kesempatan ikut dalam program ini. Terlebih, mobil yang biasa dikendarai untuk aktivitas sehari-hari kini menjadi seperti baru lagi karena rekondisi. “Saya tidak pernah mengalami masalah yang berarti saat menggunakan Terios. Bensinnya juga irit dan bisa menunjang aktivitas sehari-hari saya,” katanya.

Baca juga:  Puskesmas Sukawati 1 akan Ditutup Sementara

Hal yang sama juga dirasakan I Dewa Gede Oka. Pria asal Tabanan ini memiliki Xenia keluaran 2009. Selama 8 tahun menggunakan Xenia, ia mengaku tidak pernah mengalami masalah. Bahkan karena rutin melakukan perawatan di bengkel Daihatsu, ia merasa mobilnya selalu dalam kondisi baru. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *