DENPASAR, BALIPOST.com – Pertemuan antara Tim Monev Sops Polri dipimpin Brigjen Pol. H. Dedy Setia Budi dengan Kapolda Bali Irjen Pol. Putu Jayan Danu Putra berlangsung di Mapolda, Denpasar, Rabu (31/8). Pertemuan tersebut membahas persiapan pengamanan KTT G20 yang berlangsung pada November.
Kapolda Putu Jaya menyampaikan rangkaian kegiatan dan pengamanan KTT G20 sudah berlangsung sejak Desember 2021. Sedangkan pola pengamananya sama yaitu membentuk satgas.
“Kami sudah menyiapkan pola pengamanan dengan membentuk beberapa satgas yang melibatkan Satker Polda Bali serta beberapa polres untuk membantu pengamanan rangkaian KTT G20 yang sedang berlangsung,” ujarnya.
Sementara Karokerma KL Sops Polri Brigjen Pol. Dedy Setia Budi mengatakan, pengamanan KTT G20 Polda Bali tetap berkoordinasi dan mengkolaborasikan pengamanan. Brigjen Dedy menyarankan tetap melaksanakan kerja sama paralel dan adakan pertemuan internal.
Selain itu menyosialisasikan tugas kepada seluruh satker dan polres yang terlibat agar memberikan bayangan seperti apa pengamanan pada saat puncak KTT-G20 maupun rangkaian kegiatan KTT-G20 yang sedang berlangsung. (Kerta Negara/balipost)