Bupati Dana dan Wabup Artha Dipa mengecek harga kebutuhan pokok di salah satu pasar di Karangasem. (BP/Istimewa)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Menjelang Natal dan tahun baru, sejumlah kebutuhan pokok mulai merangkak naik di Pasar Subagan dan Pasar Amlapura Timur, Karangasem. Hal itu diakui oleh Bupati Karangasem, I Gede Dana bersama Forkopimda saat melakukan monitoring harga, Kamis (22/12).

Gede Dana, mengungkapkan, harga kebutuhan pokok memang mengalami kenaikan. Hanya saja, kenaikan tidak terlalu signifikan. “Kenaikan tidak begitu melonjak, memang ada kenaikan sedikit-sedikit. Seperti harga cabai, bawang, bawang putih naik lagi Rp 2 ribu. Dan mudah-mudahan tidak naik lagi,” ujarnya.

Baca juga:  Warga di Mudutaki Disasar Rapid Test Antigen

Menurut, Gede Dana, kalau dilihat seminggu ini masih stabil. Untuk mengatasi kenaikan lagi, pemerintah akan melakukan intervensi, seperti pasar murah. Hanya saja, kondisi ini memang terjadi setiap tahunnya menjelang Natal, tahun baru, Hari Raya Galungan dan Kuningan.

“Bila sampai akhir tahun seperti ini naiknya sampai 5 persen, kami rasa masih di batas normal karena tahun kebutuhan masyarakatnya cukup tinggi. Karena bila pembeli semakin tinggi, tentu pasar semakin naik karena sudah hukumnya pasar,” katanya.

Baca juga:  Diduga, Korban Streptococcus Suis Bertambah

Sementara salah seorang pedagang di Pasar Subagan, Kadek Suartini, mengatakan, harga cabai, bawang merah, bawang putih mulai merangkak naik sejak beberapa hari belakangan ini. Sebelumnya, harga cabai rawit sebesar Rp 33 ribu, sekarang sudah Rp 35 ribu per kilogramnya. “Hampir semuanya naik 2-3 ribu rupiah,” jelasnya. (Eka Parananda/balipost)

BAGIKAN