Ilustrasi - Sejumlah pegawai melintasi lobi gedung Bank Indonesia di Jakarta. (BP/Ant)

JAKARTA, BALIPOST.com – Para konsumen berkeyakinan bahwa kondisi ekonomi akan meningkat dibandingkan dengan capaian pada bulan sebelumnya. Indikasi tersebut berdasarkan survei Konsumen Bank Indonesia (BI) pada Januari 2023, seperti dikutip dari kantor berita Antara, Kamis (9/2).

Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono di Jakarta, mengatakan bahwa hal itu tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Januari 2023 sebesar 123 lebih tinggi dibandingkan dengan 119,9 pada Desember 2022.

Baca juga:  Cawapres dari Latar Belakang Ini Dinilai Ideal Dampingi Jokowi

Menguatnya keyakinan konsumen pada Januari 2023 didorong oleh Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) yang tercatat meningkat pada seluruh komponen pembentuknya, terutama Indeks Ekspektasi Kegiatan Usaha dan Indeks Ekspektasi Ketersediaan Lapangan Kerja.

Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) Januari 2023 tercatat sebesar 133,9 lebih tinggi dari 127,3 pada bulan sebelumnya.

Ekspektasi konsumen terhadap kondisi ekonomi ke depan yang menguat terutama disebabkan oleh peningkatan ekspektasi terhadap kegiatan usaha dan ketersediaan lapangan kerja yang masing-masing meningkat sebesar 7,9 poin dan 7,4 poin menjadi 132,5 dan 131,3 pada Januari 2023.

Baca juga:  Brigjen Pol Endar Priantoro Laporkan Sekjen KPK ke Badan Pengawas

Sementara itu, indeks ekspektasi penghasilan juga terindikasi meningkat sebesar 4,6 poin menjadi 137,9.

Sedangkan Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) tetap kuat, dengan peningkatan terutama terjadi pada Indeks Ketersediaan Lapangan Kerja.

Tetap kuatnya IKE Januari 2023 ditopang oleh Indeks Ketersediaan Lapangan Kerja dan Indeks Pembelian Barang Tahan Lama yang meningkat, masing-masing tercatat sebesar 112,1 dan 106,5, lebih tinggi dari 110,9 dan 106,2 pada bulan sebelumnya. (Kmb/Balipost)

Baca juga:  PHRI Lakukan Vaksinasi Karyawan Hotel Repatriasi Area Jakarta

 

BAGIKAN