Restaurant Jempiring menghadirkan menu Oriental Cuisine selama Januari hingga Maret 2018. (BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Tahun baru 2018 ini, Restaurant Jempiring yang berlokasi di lantai 2 Aston Denpasar Hotel & Convention Center menghadirkan menu oriental cuisine. Menu ini bisa dinikmati selama Januari hingga Maret 2018. Tersedia untuk makan siang, makan malam, dan pemesanan di kamar.

Menu yang dihidangkan terdiri dari Steamed Minced Seafood with Chinese Dressing sebagai makanan pembuka. Makanan pembuka ini terdiri dari 3 potong zucchini atau timun Jepang. Masing-masing diisi dengan udang, cumi, ikan, dan sayuran yang semuanya dicampur dan dibentuk seperti bakso.

Baca juga:  Berbagai Upaya Indonesia Sambut Wisatawan Rayakan Imlek Diapresiasi Pemerintah China

Untuk makanan utamanya sendiri adalah Chinese Barbecue Chicken, paha ayam tanpa tulang yang dipanggang dan disajikan di atas mi goreng dengan bok choy dan tidak lupa dengan saus barbecue ala negeri tirai bambu. “Sebagai hidangan penutup, kami menyajikan Es Jamur Salju, menu ini terdiri dari puding, lengkeng, kecie, dan kurma china yang disajikan dingin sehingga melengkapi kesegaran setelah menyantap hidangan utama,” kata Komang Suarsih, Pastry Chef di Aston Denpasar Hotel & Convention Center.

Baca juga:  Fakultas Teknik Unud, Bantu Bilik Uji Swab ke RSPTN Udayana

Untuk melengkapi menu Oriental Cuisine, bartender di hotel yang berlokasi di Jl. Gatot Subroto tersebut menyajikan 3 pilihan minuman yang terdiri dari dua minuman dingin, yaitu Shanghai, minuman ini berbahan dasar teh hitam dan dicampur dengan daun mint, jeli, dan simple syrup dan Guangzhou merupakan minuman yang proses pembuatannya adalah di-floating, bahannya sendiri terdiri dari blueberry, hazelnut, ginger ale, whip krim, dan keju sehingga memiliki rasa yang segar dan lembut di mulut.

Baca juga:  Memuaskan Pelanggan, "GrabFood Signature" Diluncurkan

Untuk para pecinta minuman hangat, tersedia Tianjin. Minuman dengan campuran coklat bubuk, susu segar, vanilla, dan simple syrup yang tepat dinikmati di sore ataupun pagi hari. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *