Anggota Unit Gakkum Satlantas Polresta Denpasar melakukan olah TKP lakalantas berujung maut di Jalan Cokroaminoto, Denpasar. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Seorang perawat, Luh Mila Kharisma Dewi (33) asal Baturiti, Tabanan, mengalami lakalantas di Jalan Cokroaminoto, Denpasar, Senin (11/12). Korban meninggal di TKP dengan kondisi mengenaskan, kepala remuk.

Jasad korban langsung dievakuasi ke RSUP Prof. Ngoerah, Sanglah, Denpasar, menggunakan ambulans BPBD Kota Denpasar. Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa tersebut. Dari hasil olah TKP anggota Unit Gakkum Satlantas Polresta Denpasar, menurut AKP Sukadi, kejadiannya pukul 15.00 WITA.

Baca juga:  Dewan Prihatin, Kedua Tersangka Diyakini Ada Yang Mengendalikan

Saat itu korban mengendarai sepeda motor DK 2874 GAQ, melaju dari selatan. Sedangkan bus pariwisata B 7293 NGA dikemudikan oleh Dedy Syafrudin (27) asal Jawa Barat juga bergerak dari arah sama.

“Setibanya di TKP, bus bergerak agak kanan menghindari kendaraan parkir,” ujarnya.

Pada saat bersamaan ada korban dan motornya menyenggol bagian depan kiri bus. Akibat kejadian itu korban jatuh dan terlindas ban belakang bus.

Baca juga:  Tabrak Ambulans Bawa Jenazah, Pemotor Tewas

Terkait kejadian ini, warga langsung melapor ke pihak kepolisian. Beberapa saat kemudian, datang ambulans BPBD Kota Denpasar dan mengevakuasi jasad korban dibawa ke RSUP Prof. Ngoerah, Sanglah Denpasar.

Sedangkan polisi melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti. “Kami mengimbau kepada masyarakat khususnya pengguna jalan raya supaya lebih hati-hati saat berkendara. Utamakan keselamatan dan taati aturan berlaku lintas,” ujarnya. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Pariwisata Denpasar Terdongkrak Libur Lebaran, Kunjungan Lebihi Prediksi
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *