DENPASAR, BALIPOST.com – Pencoblosan Pemilu 2024 semakin dekat, diharapkan pelaksanaannya berlangsung aman dan kondusif. Oleh karena itu, Polresta Denpasar menggelar patroli berskala besar melibatkan personel Polri, TNI dan Satpol PP, Minggu (21/1). Sasarannya sejumlah lokasi di wilayah Denpasar.
Patroli tersebut melibatkan 91 personel dipimpin Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Wisnu Prabowo, SIK, MM. Pelaksanaannya puluhan personel itu dibagi dua tim.
Tim 1 menyisir Lapangan Lumintang, Jalan Gatot Subroto Barat, Jalan Buluh Indah, Jalan Mahendradata, Jalan Teuku Umar Barat, Jalan Teuku Umar, Jalan Batanta, Jalan Taman Pancing, Jalan Bypass Ngurag Rai Sanur, Jalan Hang Tuah, Jalan Raya Puputan, Jalan Dewi Sartika, Jalan Diponogoro, Jalan Udayana dan terakhir di Catur Muka Denpasar. Sedangkan Tim 2 fokus pada rute dari Lapangan Lumintang menuju Jalab Gatot Subroto Timur, Tohpati, Kertalangu, Jalan Bypass Ngurah Rai Sanur, Jalan Sunset Road, Jalan Imam Bonjol, Jalan Teuku Umar, Jalan Diponegoro, Jalan Udayana dan Catur Muka Denpasar.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya maksimal terhadap pengamanan pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 dan memastikan situasi keamanan tetap terjaga. Kegiatan patroli dibagi menjadi dua regu untuk mencakup area yang lebih luas,” tegas Kombes Wisnu.
Kapolresta mengingatkan seluruh personel dalam melaksanakan tugas harus ikhlas, tegas dan humanis. Hal ini bertujuan untuk memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat sekaligus menegakkan keamanan dan ketertiban.
Kegiatan patroli dilakukan dengan menggunakan kendaraan dinas dari TNI, Polri dan Satpol PP Kota Denpasar. Polresta Denpasar dan polsek jajaran terus mengoptimalkan kegiatan patroli menjelang pelaksanaan pencoblosan pemilu 2024 dan masa kampanye terbuka.
Melalui kegiatan patroli skala besar ini, polresta bersama instansi terkait berkomitmen untuk menjaga stabilitas keamanan daerah hukumnya. Di samping itu memberikan rasa aman kepada masyarakat, dan mendukung kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024. (Kerta Negara/balipost)