Cakra memperlihatkan sepeda yang dimenangkan usai menjawab kuis dari Presiden Jokowi, Jumat (23/2). (BP/san)

TABANAN, BALIPOST.com – Setiap kunjungannya ke daerah, Presiden RI Joko Widodo yang akrab dipanggil Jokowi selalu menggelar kuis berhadiah sepeda. Hal ini menjadi salah satu keunikan dari kunjungan orang nomor satu di Indonesia ini dan ditunggu oleh masyarakat yang datang ke tempat acara.

Kuis ini juga digelar saat kunjungannya ke Tabanan tepatnya di TMP Margarana Marga dalam rangka penyerahan sertifikat tanah sebanyak 15.000 kepada warga Tabanan, Jumat (23/2). Salah satu pemenang kuis Jokowi ini adalah I Gusti Agung Made Cakra dari Banjar Taman Desa Gubung Tabanan.

Baca juga:  Gubernur Koster Tepati Janji ke Desa Adat

Saat maju ke depan, Cakra diminta Presiden untuk menyebutkan tujuh nama suku Indonesia. Tidak seperti peserta lain yang gugup sampai menyebutkan nama ikan putri duyung saat ditanya nama-nama ikan, Cakra menyebutkan nama tujuh Suku di Indonesia dengan cukup lancar tanpa kesalahan.

Ketika ditanya pekerjaan, Cakra mengaku sebagai petani di depan Jokowi. Lahan yang disertifikatkan seluas 630 meter persegi.

Namun ketika ditanya usai acara, Cakra mengaku justru tidak punya lahan pertanian. “Lahannya sudah dijual. Ini yang disertifikatkan lahan rumah,” ujarnya sambil tersenyum.

Baca juga:  Jokowi Komentari Wacana Maju Cawapres 2024

Ia mengaku sangat senang dipilih maju ke depan dan memenangkan sepeda dari Jokowi. Terlebih ia sudah lama ngefans dengan Presiden RI ke-7 ini. (Wira Sanjiwani/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *