Polisi menggali keterangan di rumah duka, Kelurahan Banyuasri, Singaraja. (BP/Istimewa)

SINGARAJA, BALIPOST.com – Bocah perempuan dua tahun, DPS, ditemukan tewas di pinggir Pantai Indah, Buleleng pada Minggu (31/3) siang. Bocah ini diduga tenggelam saat bermain di pantai.

Jasad korban kali pertama ditemukan oleh seorang warga Desa Baktiseraga. Saat itu, ia sedang berjalan kaki di dekat pantai dan menemukan tubuh anak kecil tertelungkup di bibir pantai.

Saksi lalu mengangkat tubuh korban ke pinggir dan memberi pertolongan pernafasan. Ia langsung memanggil sejumlah nelayan sekitar untuk meminta bantuan.

Baca juga:  Korban Nelayan Mengambang di Perairan Delodberawah

Korban pun sempat dibawa ke Rumah Sakit Paramasidhi Singaraja. Namun tim medis menyatakan, nyawa korban sudah tidak tertolong.

Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Darma Diatmika mengatakan, berdasarkan keterangan orangtua korban, awalnya korban bermain di halaman rumahnya di Kelurahan Banyuasri. Tak lama kemudian korban ditinggal masuk rumah oleh orangtuanya.

Orangtuanya mendapati putrinya sudah tidak ada di halaman rumah. “Orangtua korban sempat mencari keberadaan korban dengan berkeliling menyusuri gang di sekitar TKP. Orantua baru mengetahui dari WhatsApp grup jika sang anak sudah meninggal,” terang Kasi Humas Diatmika.

Baca juga:  Dari Tragedi Festival Halloween di Itaewon hingga Pementasan Calonarang Libatkan 108 “Watangan”

Hasil pemeriksaan medis menyatakan dari mulut korban keluar cairan buih yang mengindikasikan korban meninggal karena tenggelam. Waktu kematian korban diperkirakan sudah lewat dari 2 jam sebelum ditemukan. “Keluarga sudah mengikhlaskan kepergian korban dan tidak melakukan visum. Kini jenazah sudah dipulangkan,” tambahnya. (Nyoman Yudha/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *