Gedung Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gianyar. (BP/kup)

GIANYAR, BALIPOST.com – Kantor Sekretariat DPC PDI Perjuangan Gianyar, Rabu (5/6) batal diresmikan. Sebab, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri yang sedianya meresmikan tak bisa hadir karena memimpin rapat.

Pembatalan peresmian Kantor DPC PDI Perjuangan ini beredar lewat pesan berantai melalui WhatsApp perihal surat permakluman kepada instansi terkait. Surat yang ditandatangani Ketua DPC PDI Perjuangan I Made Mahayastra dan Sekretaris DPC Ketut Sudarsana menyebutkan ada hal di luar prediksi yang tidak dapat dihindari.

Baca juga:  Gubernur Koster Tepati Janji ke Desa Adat

Permakluman bahwa acara peresmian Gedung Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gianyar yang sedianya dilaksanakan Rabu 5 Juni akan dijadwalkan ulang.

Ketua DPC PDI Perjuangan I Made Mahayastra ketika diminta konfirmasi tidak menampik informasi penundaan acara peresmian Gedung Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gianyar. “Nggih di re-schedule kembali,” ucapnya.

Mahayastra mengatakan Ketum Megawati mendadak ke Jakarta, Selasa (4/6) karena harus memimpin rapat DPP yang sangat penting di Jakarta. “Apa materi rapatnya saya ndak tau, mungkin kondisi politik saat ini yang sedang terjadi,” tegasnya.

Baca juga:  Mochammad Afifuddin Jabat Plt Ketua KPU RI

Hasil pemantauan sepanjang ruas jalan dari Jalan Raya Sakah sampai Bypass Dharmagiri dibuat merah dengan pemasangan bendera PDIP. Informasi yang dihimpun, penyambutan Ketum Megawati telah dipersiapkan maksimal dengan menampilkan tarian, dan baleganjur. (Wirnaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *