Asia World Model United Nations (AWMUN) VIII yang merupakan konferensi internasional Model United Nations (MUN) digelar di Nusa Dua, Bali. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Asia World Model United Nations (AWMUN) VIII yang merupakan konferensi internasional Model United Nations (MUN) digelar di Nusa Dua, Bali. Kegiatan selama 4 hari, 12 hingga 15 Juli ini diselenggarakan oleh International Global Network (IGN), sebuah organisasi yang bergerak di bidang program pengembangan pemuda ini diikuti 250 delegasi dari 16 negara.

Menurut Founder & CEO Internasional Global Network, Muhammad Fachrizal, pertemuan yang mengusung tema “The Interplay of Development : Globalization And Localization” ini bertujuan untuk mengkoneksikan anak muda dari berbargai negara untuk mengenal lebih jauh tentang pelaksanaan sidang PBB. Mereka yang terpilih untuk mengikuti event ini akan membahas sebuah topik atau isu global yang sedang hangat pada saat ini.

Baca juga:  Pengedar Tembakau Gorilla Ditangkap

Menurut General Manager Region Network Operations and Productivity Bali Nusra, Hersetyo Pramono, pihaknya ikut mendukung pertemuan yang melibatkan generasi muda itu. “Sebagai penyedia layanan telekomunikasi digital, Telkomsel telah lama berkomitmen untuk terus membuka peluang. Kami bukan hanya fokus melayani masyarakat dengan konektivitas digital yang luas, layanan digital, dan gaya hidup digital, tetapi juga memberikan dampak kepada masyarakat Indonesia, khususnya kaum muda untuk mengeksplorasi potensinya dan menciptakan solusi inovatif yang berdampak positif,” ungkap Hersetyo dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga:  Pelanggan Telkomsel dari Bandung dan Surabaya Raih BMW 320i Sport

Ia juga mengatakan pihaknya memberi beasiswa kepada 22 peserta Indonesia dalam acara tersebut. Inisiatif ini sesuai dengan komitmen Telkomsel untuk menciptakan dampak sosial yang positif dengan memberdayakan dan meningkatkan keterampilan generasi muda indonesia, menjadikan mereka lebih kompetitif.

Pihaknya memastikan jaringan handal hingga 5G untuk menunjang kebutuhan delegasi selama pertemuan. Selain itu, Telkomsel juga menghadirkan layanan Embedded Subscriber Identity Module eSIM Prabayar Tourist untuk para delegasi untuk memberikan pengalaman digital yang seamless, mudah, dan praktis dalam mengakses seluruh jaringan tanpa perlu menggunakan kartu SIM fisik. (kmb/balipost)

Baca juga:  Telkomsel Hadirkan Orbit MiFi
BAGIKAN