IKN, BALIPOST.com – Presiden RI Joko Widodo menyebutkan salah satu fasilitas di Ibu Kota Nusantara, yakni Sumbu Kebangsaan merupakan ruang terbuka yang menggambarkan hubungan harmonis antara manusia, Tuhan, dan alam.

Hal itu dinyatakan Presiden Jokowi saat meresmikan Plaza Seremoni Sumbu Kebangsaan di Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, Rabu (14/8).

Presiden mengatakan bahwa kerja keras pemerintah dalam membangun Ibu Kota Nusantara makin terlihat nyata hasilnya.

Baca juga:  TNI, Pancasila, dan Nasionalisme

Selain membangun infrastruktur dasar, Presiden menjelaskan pemerintah telah menyelesaikan pembangunan beberapa fasilitas pendukung yang melengkapi keistimewaan Ibu Kota Negara Nusantara.

Letak Plaza Seremoni Sumbu Kebangsaan IKN berada di antara Istana Garuda dan Istana Negara dan Taman Kusuma Bangsa. (Diah Dewi/balipost)

Tonton selengkapnya di video

BAGIKAN