Bencana pohon tumbang terjadi di Pura Tamansari, Desa Penglumbaran, Susut. Kejadian itu mengakibatkan sebuah bangunan pelinggih rusak parah. (BP/Istimewa)

BANGLI, BALIPOST.com – Bencana pohon tumbang terjadi di Pura Tamansari, Desa Penglumbaran, Susut. Kejadian itu mengakibatkan sebuah bangunan pelinggih rusak parah.

Camat Susut, Dewa Putu Apriyanta, Kamis (5/12), mengatakan peristiwa pohon tumbang itu dilaporkan terjadi Rabu (4/12) siang. Kejadian itu dipicu hujan deras yang mengguyur wilayah setempat selama kurang lebih dua jam.

Pohon yang tumbang berukuran cukup besar. Kata Dewa Apriyanta kejadian itu telah mendapat penanganan dari BPBD -Damkar Bangli. Penanganan baru dilakukan petugas Kamis pagi dikarenakan sebelum ditangani, harus dilakukan upacara terlebih dahulu di pura tersebut. “Disamping itu, kejadian itu juga tidak sampai mengganggu aktifitas masyarakat. Karena lokasinya ada di jurang,” ujarnya.

Baca juga:  Desa Adat Batuan Kelola Destinasi Wisata Religi

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Bangli I Ketut Agus Sutapa dikonfirmasi Kamis sore mengatakan penanganan pohon tumbang di Pura Tamansari sudah selesai dilakukan pihaknya. Akibat dari kejadian tersebut, sebuah bangunan palinggih Beji yang ada di dalam Pura mengalami kerusakan parah.

Berdasarkan data yang dirilis BPBD Damkar Bangli, sejumlah bencana terjadi sepanjang 1 Januari -3 Desember 2024. Bencana meliputi tanah longsor, pohon tumbang, kebakaran rumah, hutan, rumah tersambar petir. Total kerugian materi yang ditimbulkan akibat kejadian itu tercatat mencapai Rp 8.275.635.000.

Baca juga:  Subak Tampuagan Krisis Air

Agus Sutapa mengatakan data tersebut hanya memuat tafsiran atas nilai kerusakan fisik bangunan, belum dalam hitungan nilai total kerugian. Terhadap kerusakan pada fasilitas pribadi dan Masyakarat akan di fasilitasi berupa bantuan keuangan Provinsi sesuai Pergub Bali 37 Tahun 2023.

Kerusakan yang terdampak pada sektor perumahan diberikan bantuan paket Sandang dan Pangan dari Dinsos Bangli, BPBD-DAMKAR Bangli, dan PMI Kabupaten Bangli. (Dayu Swasrina/balipost)

Baca juga:  Bantuan Permakanan Pengungsi di Buleleng Membludak
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *