Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata. (BP/Ist)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata (Gus Par) kini mengikuti kegiatan retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah pasca dilantik Presiden RI Prabowo Subianto, Kamis (20/2). Kegiatan tersebut akan berlangsung selama sepekan kedepan.

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, mengungkapkan, kalau retret tersebut akan berlangsung selama sepekan, yakni mulai dari 21-28 Pebruari 2025 mendatang. “Saya berada di sini (Magelang) selama sepekan bersama dengan Gubernur, Wali Kota dan Bupati se-Indonesia,” ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat (21/2).

Baca juga:  Prof. Gde Suranaya Pandit Dilantik Rektor Unwar Periode 2023-2027

Terkait dengan isu kepala daerah yang berasal dari PDIP mendapat instruksi untuk menunda keberangkatan ikut ke Magelang, sepertinya benar adanya. Karena tidak ada kepala daerah lain dari Bali yang terlihat bersamanya di Magelang.

“Kemarin dari Jakarta sampai Jogja, kami berangkat sama-sama dengan Walikota dan Bupati se-Bali. Tapi hari ini tidak ada tanda-tanda kelihatan ikut,” katanya.

Dia menjelaskan, pihkanya mengaku belum tahu akan mendapat arahan seperti apa bersama dengan kepala daerah yang lain. Karena hari ini baru acara pembukaan saja.

Baca juga:  Tinjau Pembangunan Jembatan Subagan-Asak, Bupati Gede Dana Harapkan Kualitas Sesuai Bestek

“Sore ini pembukaan acara, semoga seluruh rangkaian acara dapat berjalan lancar sampai penutupan nanti,” harap Gus Par. (Eka Parananda/Balipost)

 

BAGIKAN