
NEGARA, BALIPOST.com – Seorang pria lanjut usia, I Putu Dana (83), yang dilaporkan hilang sejak Rabu (26/2) siang, akhirnya ditemukan selamat pada Jumat (28/2). Korban ditemukan dalam kondisi lemas di dasar jurang tanpa air (pangkung) di Banjar Kaleran, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana.
Warga bersama tim pencarian dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jembrana sempat menyisir kebun.
Kepala Pelaksana BPBD Jembrana, I Putu Agus Artana Putra, Jumat (28/2) mengatakan dari laporan, korban awalnya pergi ke kebun miliknya pada Rabu pukul 14.00 WITA. Namun, hingga Kamis (27/2), korban tidak kunjung kembali ke rumah, sehingga pihak keluarga melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Mendoyo.
Pencarian dilakukan oleh tim gabungan mulai Jumat siang pukul 12.30 WITA dengan menyusuri area kebun korban. Namun, hingga pukul 14.30 WITA, korban belum ditemukan.
Sekitar pukul 16.00 WITA, seorang penebang kayu bernama I Wayan Suardika (69) menemukan korban dalam kondisi lemas di dasar jurang, sekitar 2 km dari lokasi ditemukannya sepeda motor korban. Lansia tersebut mengalami luka lebam di kaki kiri dan bagian pinggul belakang.
Tim gabungan yang terdiri dari BPBD Jembrana, Basarnas, Bhabinkamtibmas, Perbekel Desa Yehembang, aparat desa, serta masyarakat sekitar segera melakukan evakuasi. Korban sempat dibawa ke rumah warga terdekat sebelum akhirnya pulang bersama keluarga untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut.
“Korban selamat meskipun mengalami kelelahan dan luka ringan. Kami mengimbau masyarakat, khususnya keluarga yang memiliki lansia dengan kondisi mudah linglung, agar lebih meningkatkan pengawasan guna mencegah kejadian serupa,” pungkas Agus Artana Putra. (Surya Dharma/balipost)