DENPASAR, BALIPOST.com – Pada Jumat (5/10) merupakan HUT ke-73 TNI, mengusung tema profesionalisme TNI untuk rakyat. Kodam IX/Udayana sendiri melaksanakan upacara peringatan HUT TNI tahun ini di Lapangan Puputan Badung, Denpasar dan pimpin Pangdam Mayjen TNI Benny Susianto.

Tema singkat ini mengandung makna bahwa TNI yang senantiasa ditingkatkan profesionalismenya melalui berbagai pendidikan, latihan, persenjataan, alutsista serta dipenuhi kesejahteraannya oleh negara, adalah semata-mata untuk seluruh rakyat Indonesia.
“Saya selaku Panglima Kodam IX/Udayana, akan menyukseskan apa yang menjadi arahan pimpinan, seperti tema yang angkat dalam perayaan HUT tahun ini. Pada semua masyarakat Indonesia mohon doa restunya agar kami prajurit TNI dapat terus berkarya, memberikan yang terbaik untuk bangsa ini,” kata Pangdam usai apel.

Baca juga:  Syukuran HUT Kodam, Ini Disampaikan Pangdam

Pangdam mengakui peringatan tahun ini dilaksanakan sederhana. Bukan tanpa alasan, pimpinan TNI tidak ingin berfoya-foya, sementara ada rakyat dalam kesedihan karena jadi korban bencana alam. Sikap toleransi inilah, lanjut Mayjen Benny, selalu ditanamkan pimpinannya. “Tetap dirayakan sebagai wujud syukur dan terima kasih kita kepada Tuhan dan bangsa ini. Namun kita tetap care dan peduli, pandai menempatkan diri, pandai penjaga perasaan,” ungkapnya.

Baca juga:  Gunung Agung Masih Aktif, BBMKG Tambah Peralatan Jelang Pertemuan IMF-WB

Terkait pengamanan IMF-World Bank (WB), kata Pangdam, sudah 99 persen dan 1 persennya tinggal pelaksanaan saja. Ia mohon doa restu agar bisa mengemban tugas ini dengan baik.

Bantuan alutsista sudah diserahkan, terutama kepada Datasemen Kaveleri dan Batalyon Mekanis seperti kendaraan Anoa dan panser. Termasuk bantuan perkuatan dari Mabes TNI, diantaranya kapal laut, pesawat terbang dari TNI AL, TNI AU dan TNI AD, guna mendukung pelaksanaan IMF-WB, baik dalam pengamanan dan evakuasi bila terjadi musibah. (kerta negara/balipost)

Baca juga:  Kedatangan Turis Asing Ditunda, Pelaku Pariwisata Lebih Mantapkan Prokes
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *