Daihatsu menduduki posisi kedua dari sisi penjualan di Bali sampai menjelang tutup tahun. (BP/dok)
MANGUPURA, BALIPOST.com – Astra Daihatsu Motor (ADM) menghadirkan Daihatsu New Ayla di Bali pada peluncurannya yang digelar Jumat (21/4) di Kuta. Dalam peluncurannya itu, New Ayla yang hadir dalam dua kapasitas mesin, yaitu 1.000 cc dan 1.200 cc ini menghadirkan warna baru, orange, yang hanya ada untuk kapasitas 1.200 cc.

Menurut Koordinator Daihatsu Wilayah Bali, Tulus Pambudi, ada dua segmen pasar yang disasar Ayla. Untuk 1.000 cc yang dijual mulai harga Rp 102 jutaan di Bali, sasarannya adalah keluarga muda. Sedangkan 1.200 cc menyasar generasi muda yang ingin tampil trendi.

Baca juga:  Sepuluh Tahanan Digeser ke Bangli

“Ayla 1.000 cc menyasar keluarga muda yang ingin memiliki kendaraan dengam harga terjangkau, nyaman, dan aman dikendarai. Sedangkan 1.200 cc untuk generasi muda atau pekerja muda yang ingin memiliki mobil dengan kapasitas mesin yang memadai dan tampilannya fun,” jelasnya.

Ia mengatakan Daihatsu ingin mempertahankan market share nomor 2 di Bali untuk jenis kendaraan setipe Ayla. Selama ini Ayla menduduki posisi nomor 2 di segmen marketnya dengan porsi penjualan 23 persen. “Targetnya dengan kehadiran New Ayla ini, Daihatsu bisa meraih market share 27 persen,” ujarnya.

Baca juga:  Bemo Inspirasi Mobil Masa Depan

Ia juga mengatakan untuk target penjualannya, New Ayla yang kandungan lokalnya sudah 94 persen ini akan dipasarkan sebanyak 250 unit per bulan. Rinciannya, 150 unit untuk New Ayla 1.000 cc dan 100 unit untuk New Ayla 1.200 cc. “Kami optimis target ini tercapai karena penerimaan konsumen Bali terhadap Ayla yang lama sangat baik. Per bulannya penjualan mencapai 150 unit,” jelasnya. (Diah Dewi/balipost)

Baca juga:  Indonesia akan Kembangkan Mobil Baru Kolaborasi dari Jepang
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *