Petugas kepolisian mengatur arus lalu lintas di TKP truk yang mengalami rem blong. (BP/nan)

AMLAPURA, BALIPOST.com – Kecelakaan tunggal atau out of control (OC) terjadi di wilayah Kabupaten Karangasem. Sebuah truk Fuso DK 9356 UF mengalami kecelakaan di Jalan Raya Amlapura menuju Klungkung tepatnya di simpang tiga Padangbai, Antiga, Manggis, Karangasem, Rabu (21/8). Truk menambrak pagar rumah warga hingga rusak parah.

Informasi yang dihimpun di lapangan, musibah tersebut terjadi sekitar pukul 19.00 Wita. Truk Fuso warna cokelat yang dikemudikan oleh Ridwan datang dari arah Klungkung menuju Amlapura. Setibanya di lokasi kejadian, truk mengalami rem blong, sehingga mundur. Kendaraan terbuka ini kemudian menabrak pagar rumah milik seorang warga setempat bernama I Nyoman Komang.

Baca juga:  Sepuluh Hari Karam, Ini Rincian Kendaraan Dievakuasi dari KMP Rucitra Dharma III

Kanit Lakalantas Polres Karangasem Ipda I Nyoman Sucipta, Kamis (22/8), mengungkapkan, pascakejadian tersebut pihaknya langsung melakukan olah TK di lokasi kejadian. Akibat kejadian itu, arus lalu lintas sempat terganggu. Pasalnya, bodi truk melintang di badan jalan raya. Untuk itu, petugas melakukan pengaturan lalu lintas (lalin) agar kendaraan yang datang dari arah Amlapura menuju Klungkung dan sebaliknya bisa berjalan lancar.

“Petugas melakukan pengaturan lalu lintas dengan menerapkan sistem buka tutup. Bodi truk dievakuasi agar akses lalu lintas tidak terganggu. Semoga secepatnya selesai, sehingga arus lalu lintas kembali normal,” ujar Sucipta. (Eka Parananda/balipost)

Baca juga:  Pelaku Curat Ditembak
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *