Pemain Perseden (tengah) menguasai bola dibayangi lawannya dari Perst pada laga final Piala Soeratin U-17 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Rabu (16/10). (BP/nel)

DENPASAR, BALIPOST.com – Kesebelasan Perseden Denpasar U-17 sukses menjuarai Kompetisi Piala Soeratin U-17 Rayon Bali. Tim Laskar Catur Muka menekuk Perst Tabanan dengan skor 2-0 pada final di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Rabu (16/10). Mereka mengikuti langkah seniornya yang lebih dulu merebut juara Kompetisi Liga 3 Rayon Bali.

Gol pembuka kemenangan Perseden lahir dari titik putih pada menit ke-19. Penalti diberikan wasit Agus Setiawan karena pemain Tim Laskar Catur Muka diganjal di petak keramat. Polycharpus Patrisio yang menjadi eksekutor berhasil memperdaya kiper Perst Kadek Tangkas Puspa Yoga.

Baca juga:  Badung Kerja Keras Pulihkan Kunjungan Wisata

Perseden menggandakan keunggulan pada menit ke-76. Sepakan Tri Satria yang mengarah ke gawang kembali menggetarkan jala Kadek Tangkas Puspa Yoga. Sampai wasit Agus Setiawan meniup peluit panjang, Perseden tetap memimpin dua gol atas Perst.

Pelatih Perseden Komang Agus Budiartha mengatakan, kemenangan asuhannya berkat kerja keras. “Kami memang ditargetkan oleh Askot PSSI Denpasar merebut gelar juara dan akhirnya terwujud,” ujar pelatih yang akrab disapa Mang Nik ini. Ia menilai lini depan timnya kurang tajam sehingga perlu mendapat sokongan striker baru. Kalau diizinkan, pihaknya mengincar penyerang Sportivo Buleleng.

Baca juga:  Liga 3 Rayon Bali, Undiksha dan Putra Pegok Menang

Di bagian lain, pelatih Perst Gede Putu Setia Budi mengaku penasaran karena tim Tabanan senantiasa kalah saat bertemu Perseden. “Sejak era saya 25 tahun silam, Perst susah menaklukkan Perseden,” kenangnya. Menurut dia, laga semifinal dan final mestinya digelar di tempat netral atau di Stadion Debes, Tabanan, karena rumputnya lebih bagus dibandingkan di Kompyang Sujana.

PS Badung U-17 merebut juara III usai mengalahkan Sportivo Buleleng 2-1. Dua gol kemenangan Tim Keris dilesakkan Subaidi dan IG Bayu Saputra, sedangkan satu-satunya gol balasan Sportivo dicetak Budi Artana. (Daniel Fajry/balipost)

Baca juga:  Liga 3 Rayon Bali, Putra Tresna Tembus Semifinal
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *