Giri Prasta (dua kiri) menghadiri perayaan Maulid Nabi di Badung. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H dan HUT Mangupura ke-10 tahun 2019 yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang NU Kabupaten Badung, Jumat (6/12). Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H untuk Kabupaten Badung dipusatkan di panggung terbuka Balai Budaya Giri Nata Mandala Puspem Badung dengan menggelar pengajian umum dan ceramah agama yang dibawakan oleh tokoh ulama NU KH Ahmad Muwafiq.

Tema yang diangkat “Meneladani Ahlaq Rasulullah Kita Jadikan Keberagaman Itu Indah” bersama Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (NU) Kab. Badung. Kehadiran Bupati merupakan komitmen nyata Pemerintah Kabupaten Badung memupuk toleransi dalam menjaga keutuhan NKRI. “Kami sangat berterima kasih atas segala support dari Bapak Bupati Badung karena sudah membantu dan memfasilitasi kami sehingga acara ini bisa terselenggara dengan sangat baik,” ujar Hj Warta Sandi selaku ketua panitia dalam laporannya.

Baca juga:  Bupati Giri Prasta Tetap Komitmen Lanjutkan Proyek Jalan Lingkar Selatan

Demikian pun dengan Ketua PC NU Badung Hj Aaf, juga menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Bupati Giri Prasta karena sudah membantu umat dalam pembangunan tempat ibadah khususnya masjid yang ada di Kabupaten Badung.

Sementara itu Bupati Giri Prasta dalam sambutannya menyerukan kepada umat muslim untuk selalu menjaga empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, UUD 1945 dan NKRI dengan ikut berpartisipasi aktif dalam pembangunan di Kabupaten Badung, serta menyampaikan komitmennya untuk selalu konsen pada program yang menyentuh kebutuhan dasar masyarakat yang meliputi kesehatan, pendidikan pangan, sandang, papan maupun program yang berhubungan dengan penguatan dibidang agama dan budaya. “Sesuai dengan Sila kelima dari Pancasila, kita harus memberikan pelayanan yang sama kepada masyarakat tanpa memandang perbedaan. Sehingga semua insan, sama dapat dan sama rasa, yang beda jangan sekali-kali kita paksakan untuk menjadi sama, tetapi yang sudah sama jangan dibedakan. Itu komitmen kami,” tegasnya.

Baca juga:  Kebijakan Bupati Badung, Nafkah Kaling dan Kelian Banjar Dinas Disamakan

Demikian pula inovasi untuk sektor pelayanan publik yang menyangkut kesehatan, kependudukan dan program penguatan ekonomi kemasyarakatan akan terus ditingkatkan. “Sehingga di tahun 2019 ini dari 508 kabupaten/kota dan 34 provinsi yang ada di Indonesia, Badung dianugerahi penghargaan oleh KemenPAN-RB sebagai daerah Role Model dengan pelayanan publik yang prima,” terangnya.

Atas rasa hormat dan apresiasinya kepada NU yang selalu konsisten dalam menjaga keutuhan NKRI, Giri Prasta secara pribadi menyerahkan dana bantuan sebesar Rp 50 juta untuk PC NU Badung. Di akhir acara dilakukan pemberian tanaman anggrek oleh pihak panitia kepada Bupati Giri Prasta sebagai kenang-kenangan.

Baca juga:  Badung Sukses Raih PPKM Award 2023 Kategori Pengendalian COVID-19 Wilayah Jawa dan Bali

Turut hadir pada acara itu perwakilan Kapolda Bali, Kapolres Badung, Kapolresta Denpasar, Dandim Badung ketua DPRD kab Badung, tokoh dari FKUB Badung, Penglingsir Puri Mengwi A.A Gde Agung, Penglingsir Puri Pemecutan, alim ulama dan ribuan jamaah yang memenuhi lapangan panggung terbuka Balai Budaya Giri Nata Mandala. (Adv/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *