Petugas Damkar memadamkan api. (BP/Istimewa)

SINGARAJA, BALIPOST.com – Peristiwa kebakaran terjadi Kampus Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Rabu (15/1) pagi. Saat itu sedang berlangsung kegiatan jalan sehat Dies Natalis Undiksha Singaraja.

Kebakaran terjadi pada ruang Lab Bimbingan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Undiksha, Rabu (15/1) pagi, sekitar pukul 07.50 Wita. Kejadian tersebut telah mendapat penanganan cepat dari Pedamam Kebakaran Kabupaten Buleleng dengan menerjunkan 3 unit mobil damkar. Api berhasil dipadamkan sekitar sepuluh menit.

Baca juga:  Ini Persiapannya, Jika Puluhan Ribu Naker Kapal Pesiar Pulang ke Bali

Kejadian ini tidak mengganggu proses pembelajaran, karena seluruh civitas akademika FIP mengikuti acara jalan santai serangkaian Dies Natalis Undiksha ke -27.

Rektor Undiksha, Prof. Dr. I Nyoman Jampel, M.Pd., yang terjun ke lokasi mengatakan kebakaran ini terjadi pada ruang Lab BK saja yang berisi peredam suara, kursi dan satu kamera. Api tidak sampai menjalar pada ruangan lain. “Bersyukur api bisa cepat dipadamkan. Tidak ada komputer di ruangan itu,” jelasnya.

Baca juga:  Diterjang Banjir, SDN 1 Baktiseraga Rusak Berat

Kejadian ini diduga akibat konsleting listrik. Sebagai bentuk antisipasi, dilakukan evaluasi jaringan, termasuk di seluruh ruangan. “Tentu kami evaluasi ini, sehingga tidak terjadi lagi,” sebutnya. (kmb/balipost)

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *