Suasana di pasar murah. (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Beberapa hari menjelang hari raya Galungan, Diskoperindag Jembrana menggelar pasar murah di halaman Pasar Ijogading, Negara, Sabtu (15/2). Dari bermacam barang produk yang dijual dengan harga di bawah pasaran itu, komoditi cabai dan minyak goreng yang paling laris.

Harga cabai untuk pasar murah jauh lebih murah dari harga di pasaran saat ini. Cabai rawit dijual Rp 35 ribu per kilogram. ‘’Kami ambil dari distributornya langsung sehingga harga juga lebih murah,’’ ujar Kepala Diskoperindag Jembrana Komang Agus Adinata.

Baca juga:  Pasar Murah di Blahbatuh Sepi Pembeli

Melalui upaya ini masyarakat bisa membeli sembako dengan harga terjangkau. Sekaligus meyakinkan masyarakat bahwa stok bahan kebutuhan pokok di pasar masih aman. ‘’Secara ekonomi, dapat mengendalikan harga barang sehingga di pasaran harga juga bisa dikendalikan dan kenaikan tidak signifikan,’’ terangnya.

Dipilihnya lokasi Peken Ijogading ini dikarenakan dekat dengan sentra penjualan sarana upakara yang berada di lantai I Peken Ijogading. Sehingga diharapkan ketika warga membeli canang atau sarana upakara lainnya bisa mampir ke pasar murah. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Pengawasan Beralih ke OJK, Pelaku Bisnis Kripto Optimis User dan Transaksi Meningkat
BAGIKAN