Merpati Bali berhasil mengalahkan Sahabat Semarang. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Tim basket putri Merpati Bali berhasil menundukkan lawannya Sahabat Semarang dengan skor 51-45 pada Piala Srikandi Seri II di GOR Soemantri Brodjonegoro, pada Jum’at (14/2). Sukses Merpati memetik kemenangan, berkat strategi dan taktik pelatih Bambang Asdianto Pribadi, yang menerapkan transisi defence ke ofence, serta mengunci poros permainan Sahabat yang bertumpu pada Dyah Lestari dan Yuni Anggraeni.

Kadek Sanis Jisanceghi mengemban tugas mematikan gerak langkah Yuni. Kadek Sanis Jisanceghi berhasil membuat Yuni tidak nyaman, hingga sering melakukan kesalahan sendiri.

Baca juga:  Enam Pebasket PON Direkrut Bali United

Strategi ini cukup jitu. Terbukti, forward Merpati Dora Lovita sering melakukan terobosan dan mampu mengemas 15 poin. Sedangkan Jisan juga tampil gemilang dengan meraup 11 angka.

Di kubu Sahabat Semarang, dua pebasket Dyah Lestari dan Yuni Anggraeni menjadi pemain produktif dan penyumbang poin tertinggi. Dyah mengoleksi 21 poin sedangkan Yuni 14 angka.

Pada kuarter pertama, Merpati sempat tertinggal dengan poin tipis 10-11. Selanjutnya pada kuarter kedua, Merpati bangkit dan giliran unggul 23-19 kemudian kuarter ketiga kembali memimpin 42-34, sekaligus menutup kemenangan dengan skor 51-45 pada kuarter pamungkas.

Baca juga:  Peletak Ekonomi Kerthi Bali, Gubernur Koster Raih Anugerah Tertinggi Kadin Bali

Usai laga, pelatih Merpati Bambang Asdianto mengomentari, asuhannya tampil enjoy sebab mereka mampu menerapkan instruksi pelatih. Selain itu, kerja sama antarlini dan suplai bola berjalan lancar. “Pemain kami Jisan mampu mengganggu lawannya Yuni,” ungkapnya. (Daniel Fajry/balipost)

BAGIKAN