DENPASAR, BALIPOST.com – Kanker pada anak yang umum ditemui adalah leukemia, kanker mata dan kanker tulang. Ada beberapa gejala umum yang harus diketahui orangtua sehingga anak bisa menjalani perawatan sejak dini.
Sebab dengan deteksi dini, kanker memiliki potensi lebih besar untuk disembuhkan. Ini beberapa gejala kanker pada anak yang dipaparkan Kepala Departemen/KSM Ilmu Kesehatan Anak RSUP Sanglah, dr Ketut Ariawati SpA (K).
1. Kanker leukemia
Anak-anak sering mengalami panas yang tidak sembuh-sembuh, kemudian tiba-tiba terjadi pendarahan. Kadang-kadang anak dirujuk karena demam berdarah, tapi ternyata setelah dilakukan pemeriksaan lebih detail pasien menderita leukemia.
2. Kanker Mata
Ini bisa dilihat saat gelap atau lampu dimatikan. Mata anak akan bersinar seperti mata kucing. Jika menemui gejala ini anak harus mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut. Sebab, cat eye adalah gejala awal kanker mata.
3. Kanker ginjal
Gejala umum yang ditemui adalah adanya benjolan di daerah perut. Kencing anak berdarah dan anak mengeluh sakit atau adanya gangguan pada saat kencing.
4. Kanker Tulang kanker
Anak gampang mengalami tulang patah padahal hanya terbentur sesuatu sedikit saja. Jika ditemukan gejala ini memerlukan pemeriksaan lebih detail.
Setelah tahu gejala-gejalanya, orangtua bisa lebih waspada sehingga dapat mendeteksi sebelum stadiumnya sudah tidak dapat disembuhkan. Lakukan pemeriksaan berkala dan konsultasikan dengan dokter spesialis jika gejala-gejala ini timbul. (Wira Sanjiwani/balipost)