Pantai Pengambengan di Kecamatan Negara. (BP/olo)

NEGARA, BALIPOST.com – Seorang nelayan tradisional di Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, diduga hilang saat melaut pada Kamis (20/2) sore lalu. Supandi (37) asal Dusun Ketapang Muara ini hingga Jumat (21/2) belum kembali ke rumahnya.

Nurhayati (35), istri Supandi, mengungkapkan suaminya berangkat melaut menggunakan sampan fiber warna merah putih bermesin dua merek Kipor dan Yamaha. Korban mencari ikan di sekitar perairan antara Banyuwangi dan Bali.

Baca juga:  Pratima Bhatara Bayu Ditemukan Tersangkut Pohon, Tanpa Perhiasan

Pihak keluarga sudah berupaya menghubungi melalui handphone yang dibawa korban, tetapi tidak menyambung. Sejumlah nelayan dan anggota keluarga melakukan pencairan menggunakan dua jukung di jalur yang dilalui korban, namun tidak membuahkan hasil. Akhirnya kejadian tersebut dilaporkan ke petugas di Pengambengan.

Kasat Pol. Air Polres Jembrana Iptu Eddy Waluyo membenarkan adanya laporan nelayan hilang. Polisi masih melakukan penyelidikan dan berkoordinasi dengan SAR terkait upaya pencarian. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Kemenpar Dukung Pameran Adiwastra Nusantara
BAGIKAN