Ilustrasi. (BP/Suarsana)

DENPASAR, BALIPOST.com – Aksi balapan liar oleh geng motor masih terjadi di Denpasar. Mereka kucing-kucingan dengan pihak kepolisian. Informasi di lapangan, beberapa hari lalu geng balapan liar tersebut beraksi di Jalan Cargo dan Jalan Gunung Galunggung, Denpasar Utara.

“Informasi masyarakat di sana, pelaku trek-trekan ini sampai menutup jalan. Aksi mereka tersebut sekitar pukul 03.00 Wita dan berlangsung hanya beberapa menit saja,” kata sumber, Kamis (5/3).

Baca juga:  Patroli Subuh Digencarkan

Padahal kepolisian bersama instansi terkait rutin melakukan patroli sampai dini hari. Diduga pelaku balapan liar tersebut juga memantau pergerakan petugas. “Mungkin setelah petugas pergi, mereka baru beraksi. Mereka kucing-kucingan dengan aparat,” ungkap sumber yang enggan disebut identitasnya ini.

Saat dikonfirmasi, Kabag Ops Polresta Denpasar Kompol I Nyoman Gatra mengatakan, belum ada informasi kejadian itu ke Polresta Denpasar. “Kami belum ada menerima informasi kejadian tersebut. Kami akan pasang informan dan unit tertutup tetap patroli,” ujarnya. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Mobil Terjun ke Sawah Usai Tabrak Motor, Pemotor Alami Luka
BAGIKAN