Petugas berada di lokasi kebakaran di Jalan Dewi Sri, Kuta, Minggu (8/3). (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Sebuah restoran di Jalan Dewi Sri, Kuta, Kraken Steampunk Live Entertainment Bar & Resto, terbakar pada Minggu (8/3). Peristiwa itu terjadi sekitar Pukul 8.00 Wita saat satpam mendengar adanya ledakan dari dalam bangunan.

Untuk mengatasi kebakaran yang belum diketahui penyebabnya itu, 10 mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan. “Sebanyak 10 mobil pemadam Kabupaten Badung dikerahkan dipimpin Danru Bapak Putu Moyo,” ucap sumber.

Baca juga:  Kebakaran Gunung Batukaru Seluas 3 Are, Pura Luhur Puncak Kedaton Aman

Beberapa saat kemudian mobil pemadam tiba di TKP dan petugas langsung melakukan pemadaman. Beberapa petugas pemadam memakai tabung oksigen masuk kedalam areal gedung untuk memadamkan api.

Petugas PLN juga datang langsung memutus aliran  listrik. Sekitar satu jam berlangsung pemadaman, akhirnya api dapat dipadamkan pada pukul 09.10 Wita, dilanjutkan dengan pendinginan.

Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu Andi Muh Nurul Yaqin mengakui ada kejadian tersebut. “Saya masih koordinasi dengab Polsek Kuta, ” tegasnya. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Lolos Top 99 Inovation, Wabup Suiasa Presentasikan Inovasi Garbasari Di Hadapan Tim Panelis KIPP
BAGIKAN