SINGARAJA, BALIPOST.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Buleleng belum lama ditunjuk sebagai salah satu RS rujukan COVID-19. Saat ini, RSUD menangani satu pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19.
Direktur Utama RSUD Buleleng, dr. Gede Wiartana, M.Kes dikonfirmasi Sabtu (14/3), membenarkan pihaknya merawat PDP. Pasien berjenis kelamin perempuan ini masuk ke RSUD pada Jumat (13/3) tengah malam.
Sebelum dirujuk, pasien memeriksakan diri ke salah satu dokter swasta di Singaraja. Gejala yang bersangkutan adalah batuk, flu, dan sesak nafas.
Setelah disarankan rontgen, hasilnya terlihat ada gejala radang di paru-paru. Pasien pun disarankan rujuk ke RSUD Buleleng.
Dikatakan Wiartana, keluhan pasien dialami selama dua minggu. Dilihat dari gejala klinisnya, mirip dengan COVID-19 sehingga diinstruksikan penanganan sesuai protap COVID-19 dari Kementerian Kesehatan. “Benar kami menerima satu pasien rujukan yang mengalami batuk, flu, dan sesak nafas. Hasil rontgen juga terdapat radang pada paru-parunya,” paparnya. (Mudiarta/balipost)