Petugas melakukan pemeriksaan suhu tubuh ABK dan penumpang kapal motor yang berlabuh di Pelabuhan Barang Celukan Bawang, Kecamatan Gerokgak, Minggu, 22 Maret 2020. (BP/dok)

SINGARAJA, BALI POST.com – Deteksi dini terhadap penularan wabah Covid-19 dilakukan jajaran Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Buleleng. Personel Polairud bersama Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) dan instansi teknis melakukan pemeriksaan suhu tubuh terhadap Anak Buah Kapal (ABK) dan penumpang kapal yang berlabuh di Pelabuhan Barang Celukan Bawang, Kecamatan Gerokgak, Minggu 22/3). Petugas tidak menemukan ABK dan penumpang yang suhu badannya di atas normal.

Kasatpolairud AKP Wayan Parta seizin Kapolres Buleleng AKBP Made Sinar Subawa mengatakan, pemeriksaan suhu tubuh ini dilakukan untuk mengantisipasi menyebarnya wabah Covid-19. Tercatat 21 ABK Kapal Motor (KM) Sabuk Nusantara dan 28 penumpang mengikuti pemeriksaan suhu tubuh menggunakan alat termoscener. Kapal dengan bobot 51 gross ton ini berlayar dari Lombok (NTB) menuju Kepulauan Sapeken, Madura.

Baca juga:  Erafone Samsung Fun Run untuk Gaya Hidup Aktif dan Sehat Masyarakat Bali

Oleh karena tidak ditemukan ABK dan penumpang yang suhu badannya di atas normal, mereka dinyatakan sehat dan diizinkan melanjutkan pelayaran. “Hasil sementara nihil. Semua ABK dan penumpangnya sehat, sehingga diizinkan melanjutkan perjalanan laut,” katanya.

Parta menyebut pemeriksaan ini sekaligus untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada ABK agar mempertimbangkan situasi pelayaran saat akan berlayar. Pihaknya minta ABK merawat perangkat pelayaran dan menyiapkan life jacket, ring boy, pelampung dan sekoci, sehingga bisa dimanfaatkan ketika terjadi situasi yang tidak diinginkan. (Mudiarta/bali post)

Baca juga:  Edukasi Pemberdayaan Perempuan Tetap Diperlukan
BAGIKAN