SINGARAJA, BALIPOST.com – Mobil box dengan nomor polisi (Nopol) B 9473 UXU mengalami kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) di Jalan Seririt – Gerokgak Km 28.800 tepatnya di Desa Kalisada, Kecamatan Seririt, Jumat (12/11). Mobil naas itu tiba-tiba hilang kendali, lantas menabrak pohon perindang di pinggir jalan.
Kapolsek Seririt Kompol Gede Juli seizin Kapolres Buleleng AKBP Andrian Pramudianto membenarkan telah menerima laporan kejadian lakalantas itu. Kompol Juli menyebut, lakalantas ini berawal ketika mobil box dikemudikan Fiqi Adi Surojo (40) asal Pasuruan Jawa Timur (Jatim) bersama seorang penumpang Nanang Kosim (29) asal yang sama datang dari arah Seririt akan menuju Gilimanuk.
Pada saat melintasi jalan menikung tiba-tiba mobil yang dikemudikan itu hilang kendali. Pengemudi berusaha mengendalikan kemudi sembari memperlambat laju kendaraan.
Upaya itu gagal, sehingga kendaraan melaju ke jalur berlawanan. Mobil box itu kemudian menabrak pohon perindang di sebelah kanan jalan.
Akibat benturan keras bagian depan truk ringsek. Sebagian bodi mobil box itu menghalangi jalan pada jalur yang berlawanan, sehingga arus lalulintas di loaksi kejadian sempat terganggu. Akibat kejadian ini, satu orang yang berada dalam truk mengalami luka ringan. “Kita menerima laporan ada lakalantas kemudian Unit Lalulintas (Lantas) melakukan pengecekan dan benar terjadi lakalantas dengan seorang korban luka-luka,” katanya.
Menurut Kompol Juli, hasil pemeriksaan di lokasi kejadian dan keterangan saksi, lakalantas ini murni karena out of control (OC). Ini dikuatkan karena mobil box tiba-tiba tidak bisa dikendalikan, sehingga mobil itu menghantam pohon perindang di pinggir jalan. “Keterangan saksi dan pemeriksaan di TKP lakalantas ini murni karena OC,” tegasnya.
Pascakejadian itu, mobil box dievekuasi dari lokasi kejadian dengan bantuan jasa derek mobil. Selama proses evakuasi, arus lalin dari dua arah sempat terganggu. Namun, tidak sampai memicu kemacetan karena personel Unit Lantas Polsek Seririt diterjunkan untuk mengurai arus kendaraan. (Mudiarta/balipost)