Logo International Youth Championship 202. (BP/Ant)

JAKARTA, BALIPOST.com – Adanya kebijakan baru dari pemerintah Indonesia terkait pencegahan adanya varian baru COVID-19, berdampak pada Turnamen International Youth Championship 2021. Turnamen yang sedianya digelar bulan ini dinyatakan ditunda.

Dikutip dari kantor berita Antara, Jumat (3/12), pihak penyelenggara dari Pancoran Soccer Field, Gede Widiade mengaku baru menerima pemberitahuan ini secara mendadak menjelang penyelenggaraan. Meski begitu, Gede Widiade menjelaskan ia beserta pihak penyelenggara menghormati keputusan Pemerintah Indonesia dan akan menunda turnamen International Youth Championship 2021 karena kesehatan merupakan hal yang paling penting.

Baca juga:  Presiden Buka Turnamen Piala Presiden 

“Kami baru menerima pemberitahuan ini secara mendadak mendekati tanggal penyelenggaraan. Kami menghormati keputusan Pemerintah Indonesia dan memutuskan menunda event International Youth Championship 2021. Bagaimanapun, kesehatan menjadi prioritas utama,” tegas Gede Widiade.

Sebelumnya, IYC 2021 direncanakan digelar di Bali (Stadion Kapten I Wayan Dipta) dan Jakarta (Jakarta International Stadium) pada 4-11 Desember 2021. Ada empat tim yang berpartisipasi pada ajang ini, yakni Indonesia All Star, Barcelona U-18, Real Madrid U-18, dan Atletico Madrid U-18.

Baca juga:  Dorong Terwujudnya Pelayanan Publik Berkualitas, Perpres Diterbitkan

Event ini pun digelar dengan tujuan bisa lebih menyosialisasikan bahwa pariwisata Indonesia sudah aman untuk didatangi. Terlebih, Bali merupakan salah satu ikon pariwisata Indonesia.

Selain itu, IYC 2021 juga menjadi bagian dari soft launching Jakarta International Stadium yang merupakan stadion modern teranyar di Ibu Kota.

Tim Indonesia All Star yang dilatih Ilham Romadhona pun telah siap untuk bertanding. Namun dengan adanya keputusan ini, tim yang diperkuat beberapa eks pemain timnas U-16 Indonesia tersebut mesti menunda keinginan mereka bertanding melawan tiga klub papan atas Spanyol. (kmb/balipost)

Baca juga:  Libur Panjang, Pedagang Ikan Asap Panen
BAGIKAN